- Gelandang Madura United, Slamet Nurcahyo, rajin bersepeda untuk menjaga kondisi fisik dan refreshing.
- Untuk mengusir kebosanan, Slamet kerap menggowes sepeda dengan menikmati pemandangan di perjalanan.
- Slamet juga tak melupakan tugasnya berlatih mandiri dengan bola untuk persiapan melanjutkan Liga 1 2020.
SKOR.id - Bersepeda bukan hanya menjadi tren saja saat ini. Banyak juga manfaat yang kini sudah dirasakan oleh gelandang Madura United langsung Slamet Nurcahyo.
Sama seperti kebanyakan orang di perkotaan, Slamet Nurcahyo juga tengah gandrung bersepeda saat ini.
Namun bagi diam itu bukan hanya sekadar kegiatan bersepeda biasa. Melainkan untuk menjaga kebugaran tubuh sekaligus refreshing.
Kompetisi Liga 1 2020 memang telah terhenti sejak Maret. Saat itu Madura United baru menyelesaikan pekan ke tiga dengan melawan tim Bali United. Kompetisi pun dijadwalkan bakal kembali bergulir awal Oktober 2020.
"Memang banyak cara untuk menjaga kondisi fisik, kalau saya biasanya bersepeda," ucap Slamet, dikutip dari laman resmi klub
"Akhir-akhir ini saya sering sekali, sendiri ataupun bersama teman-teman dengan tujuan yang berbeda-beda," tuturnya.
Bagi Slamet bersepeda juga bisa mengusir rasa bosan karena jeda kompetisi sangat panjang, yakni sekitar 7 bulan.
Sejauh ini, kegiatan bersepeda yang dilakukan Slamet sudah berjalan tiga bulan lebih.
Selain itu bersepeda juga bisa menyegarkan pikiran dengan berpergian ke tempat yang memiliki pemandangan indah.
"Kalau saya bersepeda itu bisa ke mana saja dan melewati jalan dengan view yang menarik, bisa refreshing sekalian," kata Slamet.
"Olahraga dapat, hiburan juga dapat. Itu penting dan sangat ngehits sekarang orang bersepeda," tuturnya.
Selain bersepeda, Slamet juga tetap berlatih sepak bola secara mandiri.
"Tidak hanya bersepeda terus, beragamlah. Saya kadang juga latihan di lapangan terdekat menggunakan bola," ucap eks-pemain Persiba Bantul itu.
"Saya juga pernah latihan bersama dengan Zah Rahan yang main baru pindah ke PSS Sleman itu," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ada Piala Dunia U-20 2021, DPR Setujui Usulan Tambahan Anggaran Kemenporahttps://t.co/blOmC5BxUK— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 4, 2020
Berita Madura United Lainnya:
Madura United Minta Dua Jaminan dari PSSI Sebelum Liga 1 2020 Berlanjut
Dirut Madura United: Liga 1 U-20 Lebih Efektif Jaring Pemain untuk Piala Dunia U-20
Kiper Muda Madura United Ingin Mencuri Ilmu Pemain Timnas Indonesia