- Seluruh pemain Persib Bandung yang sempat positif Covid-19 akhirnya menyelesaikan masa karantina.
- Namun, pelatih Persib, Robert Rene Alberts, belum bisa menurunkan mereka saat bersua PSIS Semarang.
- Tim pelatih Persib harus memantau kondisi pemain karena belum dinilai bugar untuk kembali bertanding.
SKOR.id – Persib Bandung mendapatkan kabar gembira menjelang duel melawan PSIS Semarang pada pekan ke-25 Liga 1 2021-2022.
Sebab, seluruh pemain Persib yang sempat terkonfirmasi positif Covid-19 kini sudah dinyatakan negatif melalui hasil tes usap pada Senin (14/2/2022).
Menurut jadwal, duel Persib melawan PSIS akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (15/2/2022) malam.
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menegaskan pemain yang baru saja menjalani karantina tak langsung bisa dimainkan. Sebab, mereka masih harus dipantau kondisinya.
"Semua pemain sudah keluar dari masa karantina. Namun itu tak berarti semua pemain bisa langsung bertanding," kata Robert pada konferensi pers sebelum laga.
"Sebab, mereka semua belum berada dalam kondisi yang cukup bugar untuk kembali bertanding," ia menambahkan, Senin (14/2/2022).
Oleh sebab itu, juru taktik asal Belanda ini akan terus meminta tim dokter untuk memantau perkembangan pemain dan ofisial tim yang sempat positif Covid-19.
Sebab, seusai mengakhiri masa karantina, mereka tetap harus menjalani pemeriksaan di bawah pengawasan dokter.
Pada saat yang bersamaan, pemain-pemain ini harus memulihkan kebugarannya terlebih dahulu sebelum diizinkan bergabung dalam sesi latihan tim.
"Mereka memang belum sepenuhnya pulih. Normalnya, pemain beradaptasi terlebih dahulu sebelum mengikuti sesi latihan dengan tim," ujar Robert Alberts.
"Kemudian, mereka juga harus melalui sejumlah pemeriksaan kesehatan dan terus berkonsultasi dengan dokter profesional," ia melanjutkan.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Ricky Kambuaya Adalah Bukti BRI Liga 1 Mendukung Talenta Sepak Bola Nasional
Update Top Skor Liga 1 2021-2022: Ilija Spasojevic Kian Menjauh