- Jika kondisi Lewis Hamilton belum pulih maka George Russell akan kembali mengisi posisi pembalap Mercedes-AMG Petronas di F1 GP Abu Dhabi 2020.
- George Russell tidak ada hubungan apapun dengan nasib maupun masa depan Lewis Hamilton di Mercedes-AMG Petronas.
- Mercedes-AMG Petronas masih bertekad menyatukan duet Valtteri Bottas dan Lewis Hamilton di F1 2021.
SKOR.id - Bos Mercedes-AMG Petronas, Toto Wolff, tak ambil pusing soal pembalap yang akan tampil di seri pamungkas Formula 1 (F1) 2020, GP Abu Dhabi, pada akhir pekan ini.
Jika Lewis Hamilton belum pulih dari Covid-19 dan tak bisa terbang ke Abu Dhabi maka mereka akan kembali menggunakan jasa George Russell.
"Jika Lewis pulih dan dinyatakan bebas Covid-19 maka dia akan baik-baik saja. Saya pikir kita tunggu perkembangan pemulihan Lewis," tutur Toto Wolff dilansir dari Japan Today.
"Hal tersebut yang paling penting untuk saat ini. Dia bilang kondisinya sekarang membaik sehingga dia telah melakukan satu langkah besar."
"Jika hasil tes (Covid-19) negatif maka dia akan kembali di belakang kemudi. Saya yakin dia akan tampil dengan baik."
"Namun, jika hasilnya positif maka George yang akan balapan di Abu Dhabi," pria asal Austria ini menjelaskan.
Ketika disinggung mengenai perpanjangan kontrak dengan Lewis Hamilton yang belum menemui titik temu, Wolff mengaku akan menanti waktu yang tepat.
George Russell tak akan dijadikan "alat" agar sang juara dunia F1 tujuh kali segera menandatangani kontrak anyar dengan Mercedes untuk musim depan.
Pasalnya pembalap binaan Mercedes itu pun telah terikat kontrak dengan Williams Racing hingga tahun 2022.
"Mereka adalah dua hal yang berbeda. Lewis telah bersama tim selama delapan tahun. Kami mengalami sukses besar di masa lalu," Wolff menjelaskan.
"Dia adalah bagian dati tim dan saya pun berulang kali katakan bahwa tidak akan ada kejadian apa pun yang menghalangi perubahan negosiasi kami."
Toto Wolff kemudian menambahkan bahwa kehadiran George Russell di Mercedes sebagai pembalap pengganti memang di luar rencana.
Namun, hal tersebut tidak akan memengaruhi keputusan Mercedes untuk terus bernegosiasi untuk memperpanjang kontrak Hamilton yang bakal segera habis.
The Silver Arrows sekali lagi berniat mempertemukan Valtteri Bottas dengan Lewis Hamilton sebagai rekan setim pada F1 2021.
Apalagi duet ini sudah terbukti bisa berjalan baik dan memberikan empat gelar konstruktor untuk Mercedes dalam empat musim terakhir (2017-2020).
"Negosiasi kami (dengan Hamilton) lebih dari itu (kehadiran Russell)," Toto Wolff menegaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mundur dari Rencana, PBSI Umumkan Kepengurusan pada 23 Desember 2020 https://t.co/7L59a0z8BF— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 8, 2020
Berita Formula 1 Lainnya:
Bos Mercedes Ungkap Kondisi Terkini Lewis Hamilton
Mantan Rival Rio Haryanto Ini Kecewa Tak Dipilih untuk Menggantikan Lewis Hamilton