- Pemain PSIS Semarang, Riyan Ardiansyah, mencuat di pekan kesembilan Liga 1 2022-2023.
- Riyan Ardiansyah mencatatkan hattrick untuk membantu PSIS mengalahkan Persikabo 1973.
- Torehan itu sekaligus membuat Riyan Ardiansyah mengukir berbagai rekor di Liga 1.
SKOR.id - Bek PSIS Semarang, Riyan Ardiansyah, mencatatkan rekor tersendiri di Liga 1 2022-2023.
Tampil melawan Persikabo 1973 di pekan kesembilan, pemain berusia 26 tahun itu mencetak hattrick untuk kemenangan 3-2 timnya.
Di Stadion Jatidiri, Semarang, ia mencetak tiga gol pada menit ke-15, 19 dan 53 pada Jumat (9/9/22022).
Torehan itu sekaligus membuatnya menjadi pemain lokal pertama yang mencetak hattrick di Liga 1 2022-2023.
Riyan Ardiansyah menjadi pemain lokal ke-11 yang menciptakan hattrick di sepanjang sejarah Liga 1.
Ia melanjutkan kegemilangan yang sempat dicatatkan Samsul Arif pada Liga 1 musim lalu bersama Persebaya Surabaya.
Adapun Riyan Ardiansyah sudah dimainkan sebanyak lima kali bersama PSIS sejauh Liga 1 2022-2023 bergulir.
Tiga di antaranya, dirasakan sebagai starter, termasuk saat menghadapi Persikabo yang berujung tinta emas.
Pada duel tersebut, pemain yang berposisi bek ini dimainkan sebagai pemain sayap lawan Laskar Padjajara, julukan Persikabo.
Dilansir dari Statoskop, Riyan Ardiansyah sejauh ini sudah menjalani 243 menit bermain bersama im berjuluk Mahesa Jenar.
Sebagai pemain bertahan, ia memiliki 13 catatan tekel. Empat di antaranya tekel sukses dan ada empat intersep.
Akurasi umpan yang dimiliki mencapai 74 persen atau setidaknya sudah ada 38 operan sukses yang dicatatkan.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Menang di Kandang Barito Putera, Thomas Doll Kritik Lini Depan Persija
Skormeter: Best XI Pekan Kesembilan Liga 1 2022-2023
Alami Patah Tulang Selangka, Gelandang Persib Bandung Harus Naik Meja Operasi