- Inilah rating pemain dan MoTM Laga Liga 1 pada 15 Januari 2023.
- Pekan ke-18 Liga 1 2022-2023 untuk hari kedua hanya ada satu laga yaitu Persija vs Bali United.
- Persija sukses menang dramatis dalam pertandingan ini dengan dua gol jelang laga bubar.
SKOR.id - Persija Jakarta menang dramatis atas Bali United dalam laga pekan ke-18 Liga 1 2022-2023, Minggu (15/1/2023) sore.
Stadion Patriot Candrabhaga di Kota Bekasi jadi saksi bisu Persija menang 3-2 atas tamunya, Bali United.
Gol pertama laga ini dicetak gelandang Persija, Resky Fandi pada menit ke-10.
Namun, Ilija Spasojevic membuat gol bagi tim tamu pada menit ke-27 dan 42'.
Saat laga seperti akan dimenangi tim tamu, Hansamu Yama dan Ondrej Kudela membuat gol pada menit ke-90+6 serta 90+9'.
Berikut ini Skor.id sajikan Skormeter untuk rating pemain dan man of the match (MoTM) laga Persija vs Bali United:
MoTM: Resky Fandi Witriawan
Gelandang Persija ini membuat satu gol saat turun sebagai starter dan main penuh 90 menit.
Dia punya kontribusi atas kemenangan Persija dengan dua umpan kunci. Jumlah tembakannya tiga kali dan satu terarah.
Umpan Resky Fandi mencapai 76 kali dan 66 di antaranya sukses. Akumulasi umpannya pun sampai 87 persen.
Dalam bertahan, dua dari empat tekelnya berstatus sukses. Dia melakukan tiga kali intersep sepanjang laga.
Rating Pemain Persija
Nilai rataan 16 pemain yang diturunkan Thomas Doll adalah 6,59. Resky Fandi dapat poin tertinggi dalam laga ini.
Gelandang Persija ini dapat nilai mencapai 7,8. Sedangkan dua pemain Persija lain juga poinnya sampai tujuh.
Mereka adalah Hansamu Yama dengan 7,7 dan Dony Tri Pamungkas (7,1). Aji Kusuma dapat poin terendah di timnya yaitu 5,9.
ONDREJ KUDELA 6.7
GINANJAR WAHYU 6.2
ILHAM RIO FAHMI 6.3
ALFRIYANTO NICO 6.4
MUHAMMAD FERRARI 6.7
RESKY FANDI 7.8
HANSAMU YAMA 7.7
HANIF SJAHBANDI 6.6
ANDRITANY 6.1
RIKO SIMANJUNTAK 6.8
FIRZA ANDIKA 6.3
OSVALDO HAAY 6.1
AJI KUSUMA 5.9
FRENGKY MISSA 6.1
DANDI MAULANA 6.6
DONY TRI PAMUNGKAS 7.1
Rating Pemain Bali United
Nilai rataan 6,11 dimiliki 16 pemain Bali United yang dimainkan Stefano Cugurra dalam laga ini.
Membuat dua gol, Ilija Spasojevic menjadi pemilik poin tertinggi timnya dalam laga ini yaitu 7,4.
Pemain Bali United dengan poin paling rendah saat kalah dari Persija adalah Ramdani Lestaluhu yaitu 5,4
PRIVAT MBARGA 6.6
M RAHMAT 6.6
HARIONO 5.8
RICKY FAJRIN 6.2
NOVRI SETIAWAN 5.8
JAJANG MULYANA 6.2
MUHAMMAD RIDHO 6
ILIJA SPASOJEVIC 7.4
HAUDI ABDILLAH 5.9
EBER BESSA 6.3
BRWA NOURI 6.6
KOMANG TRI ARTA 5.8
IRFAN JAYA 5.6
SANDI SUTE 5.8
RAMDANI LESTALUHU 5.4
YABES RONI 5.8
Keterangan: Skormeter adalah hasil rumusan statistik berdasarkan performa tim dan pemain dalam sebuah pertandingan.
Statistik didapatkan dan diolah oleh tim Statoskop yang memang sudah berpengalaman dalam mengolah data pertandingan sepak bola.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Skormeter: Best XI Pekan ke-13 Liga 1 2022-2023, Bali United Mendominasi