SKOR.id - Timnas U-17 Indonesia berhasil memenangkan pertandingan uji coba pertamanya melawan India U-17, Minggu (25/8/2024) malam.
Bertempat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, kemenangan 3-1 Garuda Muda sebagai persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Tiga gol Timnas U-17 Indonesia dicetak Evandra Florasta (14'), Fandi Ahmad (50'), dan Mierza Firjatullah (62'). Balasannya dari Levis Zangminlun (52').
Timnas U-17 India akan kembali menjadi lawan latihan tanding untuk Indonesia U-17 pada Selasa (27/8/2024), juga di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
Berikut Skor.id mempersembahkan Skor Stats untuk rating pemain dan man of the match (MotM) laga pertama Timnas U-17 Indonesia vs India U-17:
Bek kiri Timnas U-17 Indonesia, Mathew Baker terpilih sebagai MotM pada pertandingan ini dengan meraih rating tertinggi yakni, 7,9.
Pemain berdarah campuran Indonesia-Australia itu tampil apik sepanjang pertandingan, terutama dalam hal membantu pertahanan Garuda Muda.
Dalam membendung serangan Timnas U-17 India, ia melakukan 10 intersep, dua sapuan, dua kali memblok bola, dan merebut bola dua kali.
Rapor penampilannya:
Rating 7.9
Intersep 10
Sapuan 2
Tekel sukses 100% (2/2)
Pemulihan bola 2
Blok tembakan 2
Akurasi umpan 84% (32/38)
Dilanggar 1
Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Nova Arianto, melalukan lima pergantian dan dari 16 pemain yang diturunkan, nilai rata-ratanya adalah 6,85.
Untuk pemain dengan nilai tertinggi, tentu saja ada Mathew Baker yang menjadi MotM dan pemilik rating tertinggi di pertandinga ini.
Sementara pemain dengan nilai terendah terdapat Aldyansyah Taher yang tampil sejak awal dan pemain pengganti Nazriel Alfaro dengan rating sama 6,4.
Dafa Al Gasemi 6.8
Dafa Zaidan 6.7
Fabio Azka Irawan 6.8
I Putu Panji 7.1
Mathew Baker 7.9
Evandra Florasta 6.9
Lucas Lee 6.6
Daniel Alfrido 6.9
Mierza Frijatullah 7.8
Zahaby Gholy 6.6
Aldyansyah Taher 6.4
Fandi Ahmad 7.2
Fadly Alberto 6.6
Nazriel Alfaro 6.4
Muhammad Al Gazani 6.5
Andi Faith 6.5
Pelatih Timnas U-17 India, Ishfaq Ahmed, juga melalukan lima pergantian dan dari 16 pemain yang diturunkan, nilai rata-ratanya adalah 6,61.
Untuk pemain dengan nilai tertinggi ada Levis Zangminlun yang tampil sejak awal dan mencetak satu-satunya gol tim dengan rating 7,8.
Sementara untuk pemain dengan nilai terendah terdapat empat pemain starter; Karish Soram, Mohammed Kaif, Sumit Sharma, Vishal Yadav, serta dua pemain pengganti; Hemneichung Lunkim dan Yaipharemba Chingakham dengan rating sama 6,4.
Suraj Singh 6.8
Karish Soram 6.4
Mohammed Kaif 6.4
Ngamgohou Mate 6.5
Sumit Sharma 6.4
Thoungamba Singh 6.6
Ahongshangbam Samson 6.9
Levis Zangminlun 7.8
Muhammad Arbash 6.8
Vishal Yadav 6.4
Bharat Lairenjam 6.5
Hemneichung Lunkim 6.4
Yaipharemba Chingakham 6.4
Manbhakupar Malngiang 6.5
Banlamkupar Rynjah 6.5
Jodrick Abranches 6.5
Keterangan: Skor Stats adalah hasil rumusan statistik berdasarkan performa tim dan pemain dalam sebuah pertandingan.
Statistik didapatkan dan diolah oleh tim Statoskop yang memang sudah berpengalaman dalam mengolah data pertandingan sepak bola.