SKOR.id - Tiga laga telah berhasil dituntaskan pada pekan perdana Liga 1 2024-2025, Sabtu (10/8/2024). Tiga laga yang tersaji itu adalah Madura United vs Malut United, PSM Makassar melawan Persis Solo, dan Persija Jakarta menghadapi Barito Putera.
Hasilnya, Madura United bermain imbang 1-1 dengan Malut United, PSM Makassar menang telak 3-0 atas Persis Solo, dan Persija Jakarta juga melumat Barito Putera tiga gol tanpa balas.
Skor.id akan mengulas rating pemain dan Man of the Match (MotM) dari ketiga laga tersebut. Berikut paparannya:
Madura United 1-1 Malut United
Pada laga ini, Madura United unggul secara penguasaan bola dengan 63% berbanding 37%. Pun dari akurasi tembakan lebih banyak dimiliki tim berjulukan Laskar Sapeh Kerrab dengan 67% berbanding 30%.
Itu setelah, dari enam percobaan mereka berhasil melakukan empat tembakan tepat sasaran. Sementara Malut United melakukan 10 percobaan tapi hanya tiga yang tepat sasaran.
Man of the Match (Luiz Marcelo Morais Dos Reis/Madura United)
Pemain sayap Madura United ini tampil impresif sepanjang laga. Bermain selama 90 menit, Luiz Marcelo berhasil mencetak satu gol dan dua umpan kunci.
Akurasi umpannya juga mencapai 75%. Dia pun mendapatkan rating tertinggi dalam laga ini yaitu 7.5.
Statistik Luiz Marcelo di Laga Lawan Malut United
Rating: 7.5
Menit bermain: 90
Gol: 1
Umpan kunci: 2
Akurasi umpan: 75% (24/32)
Rating Pemain Madura United (6.79)
Ilhamsyah 6.7
Nurdiansyah 6.5
Luiz Marcelo 7.5
Muhammad Riski Afrisal 6.8
Pedro Filipe 7.1
Koko Ari Araya 6.9
Jordy Wehrmann 6.9
Taufik Hidayat 6.7
Iran Junior 6.6
Maxuel Cassio 6.6
Wagner Santos 6.5
Kartika Vedhayanto 7.4
Feby Ramzy Wirawan 6.6
Noriki Akada 6.5
Andi Irfan 6.6
Ibrahim Sanjaya 6.7
Rating Pemain Malut United (6.73)
Yakob Sayuri 6.6
Wahyu Prasetyo 7.2
Adrianto Duarte 6.8
Muhammad Fahri 7
Diego Martinez 6.6
Pramoedya Putra Suhardi 6.5
Yance Sayuri 6.6
Fredyan Wahyu Sugiantoro 6.9
Manahati Lestusen 6.8
Cassio Scheid 6.8
Wbeymar Angulo 6.7
Finky Pasamba 6.5
Safrudin Tahar 6.6
Victor Mansaray 6.4
Tatsuro Nagamatsu 6.9
Jorge Correa 6.7
Persis Solo sebenarnya menampilkan permainan yang cukup baik di laga ini. Bahkan, secara penguasaan bola mereka unggul dengan 55% berbanding 45%.
Meski secara serangan memang lebih efektif PSM dengan menghasilkan 59% akurasi tembakan. Itu setelah, mereka mendapatkan tujuh tembakan tepat sasaran dari 12 percobaan. Sedangkan Persis hanya menghasilkan tiga tembakan tepat sasaran dari tujuh percobaan.
Man of the Match (Yuran Fernandes/PSM Makassar)
Bek asal Cape Verde ini tampil dominan pada laga tersebut. Bermain 90 menit, Yuran Fernandes menghasilkan satu assist dan satu umpan kunci.
Di sisi pertahanan, dia berhasil melakukan enam kali sapuan, dua blok tembakan, serta dua tekel sukses yang membuatnya meraih rating tertinggi 8.8.
Statistik Yuran Fernandes di Laga Lawan Persis Solo:
Rating: 8.8
Menit bermain: 90
Assist: 1
Umpan kunci: 1
Akurasi tembakan: 100% (2/2)
Tekel sukses: 2/4
Sapuan: 6
Blok tembakan: 2
Rating Pemain PSM Makassar (7.29)
Yuran Fernandes 8.8
Akbar Tanjung 7.6
Victor Dethan 6.6
Anana Raehan 7.1
Hilmansyah 7.1
Latyr Fall 8.2
Tito Odong Okello 6.8
Victor Luiz 6.8
Syahrul Ramadan 7.6
Nermin Haljeta 8.6
Aloisio Soares Neto 7
Rizky Eka Pratama 8.2
Daisuke Sakai 6.7
Dzaky Asraf 6.5
Ricky Pratama 6.6
Daffa Salman 6.5
Rating Pemain Persis Solo (6.63)
Ricardo Lima 7.2
Muhammad Riyandi 6.6
Sho Yamamoto 6.8
Gonzalo Acosta 6.7
Ramadhan Sananta 6.6
Moussa Sidibe 6.6
Faqih Maulana 6.4
Karim Rossi 6.6
Sutanto Tan 6.6
Rian Miziar 6.7
Eky Taufik Febriyanto 6.4
Althaf Indie Alrizky 6.5
Gardhika Arya Putra 6.5
Ripal Wahyudi 6.6
Arkhan Kaka 6.6
Gio Numberi 6.7
Persija Jakarta 3-0 Barito Putera
Persija Jakarta tampil impresif sepanjang laga. Skuad asuhan Carlos Pena itu menguasai bola hingga 64% berbanding 36% miliki Barito Putera.
Meski secara akurasi tembakan sebenarnya Barito Putera sedikit lebih baik dengan 46%. Itu setelah mereka melakukan lima tembakan tepat sasaran dari 11 percobaan, sedangkan Persija hanya empat tembakan tepat sasaran dari 10 percobaan.
Man of the Match (Gustavo Almeida/Persija Jakarta)
Gustavo Almeida tampil trengginas di laga ini. Bermain 83 menit, dia berhasil mencetak hat-trick alias tiga gol.
Akurasi umpannya mencapai 60%, serta berhasil melakukan tiga tembakan terarah dari lima percobaan. Artinya, semua tembakan terarahnya menjadi gol. Dia pun mendapatkan rating tertinggi pada laga ini yaitu 9.3.
Statistik Gustavo Almeida di Laga Lawan Barito Putera:
Rating: 9.3
Menit bermain: 83 menit
Gol: 3
Akurasi tembakan: 60% (3/5)
Akurasi umpan: 75% (15/20)
Intersep: 1
Sapuan: 3
Rating Pemain Persija Jakarta (7.23)
Andritany Ardhiyasa 7.8
Rizky Ridho 7.8
Ryo Matsumura 6.9
Maciej Gajos 7.7
Ondrej Kudela 7.6
Riko Simanjuntak 7.7
Muhammad Ferarri 7.3
Ramon Bueno 7
Gustavo Almeida 9.3
Firza Andika 7.2
Witan Sulaeman 6.8
Muhammad Rayhan Hannan 6.5
Syahrian Abimanyu 6.5
Ilham Rio Fahmi 6.5
Hanif Sjahbandi 6.6
Marko Simic 6.4
Rating Pemain Barito Putera (6.61)
Muhamad Firly 6.9
Satria Tama 6.3
Levy Madinda 7.2
Aimar Iskandar Alam 6.6
Novan Setya Sasongko 6.3
Muhammad Buyung Ismu Lessy 6.6
Murilo Mendes 6.6
Natanael Siringoringo 6.7
Jesus Maria Meneses Sabater 6.5
Lucas Gama 6.7
Youssef Ezzejjari 6.6
Rizky Rizaldi Ripora 6.6
Eksel Runtukahu 6.5
Amiruddin Bagus Kahfi 6.7
Tegar Infantrie 6.5
Moon Chi-sung 6.4
Keterangan: Skor Stats adalah hasil rumusan statistik berdasarkan performa tim dan pemain dalam sebuah pertandingan.
Statistik didapatkan dan diolah oleh tim Statoskop yang memang sudah berpengalaman dalam mengolah data pertandingan sepak bola.