SKOR.id - Laga FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Palestina selesai, berikut ini Rating Pemain dan Man of The Match (MoTM) pertandingan itu.
Pada Rabu (14/6/2023) malam, timnas Indonesia bermain imbang 0-0 dengan Palestina. Laga ini terlaksana di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya.
Dalam pertandingan ini sesuai catatan statistik dari Statoskop, Indonesia unggul dalam ball possession. Skuad Garuda dalam hal ini unggul 56 berbanding 44 persen atas Palestina.
Jumlah tembakan Indonesia juga mencapai 11 dengan delapan di antaranya akurat. Sedangkan Palestina hanya punya empat shooting sepanjang laga dan satu saja yang akurat.
Namun, Palestina unggul dalam bertahan. Tekel sukses mereka mencapai 25 sedangkan dari para pemain timnas Indonesia jumlahnya 22.
Hanya untuk jumlah intersep, kedua tim sama punya 27 kali. Sedangkan sapuan, Palestina melakukan 15 kali dan Indonesia memiliki 13 momen itu.
Duel udara juga jadi milik Palestina dan unggul jau atas Indonesia. Pemain Palestina 12 kali menang dalam duel udara dan Indonesia hanya enam.
Berikut ini Skor Stats dari laga Timnas Indonesia vs Palestina untuk Rating Pemain dan Man of The Match (MoTM)
MoTM: Attaa Jaber
Pemain ini main penuh untuk Palestina saat dijamu Indonesia selama 90 menit dengan rating mencapai 7,4.
Akurasi tembakannya 100 persen karena dari sekali shooting dan terarah. Duel udara dilakukan empa kali dan tiga sukses dimenanginya.
Berikut ini rapor lengkap Attaa Jaber dalam laga ini yang membuatnya jadi MoTM:
Rating: 7.4
Menit Bermain: 90
Akurasi Tembakan: 100 persen
Tembakan: 1
Tembakan Terarah: 1
Duel Udara Sukses: 3
Tekel: 6
Tekel Sukses: 4
Intersep: 6
Pemulihan Bola: 6
Akurasi Umpan: 83 persen
Umpan: 41
Umpan Sukses: 34
Melanggar: 2
Dilanggar: 1
Rating Pemain Timnas Indonesia
Shin Tae-yong memainkan 16 nama dalam laga ini dengan nilai rataan pilar skuad Garuda adalah 6,50.
Bek tengah Rizky Ridho dapat poin tertinggi dengan nilai 7,1. Itu disusul Elkan Baggott dengan nilai tujuh.
Dua pemain dapat poin terendah dari Indonesia yaitu 5,9. Mereka adalah Dendy Sulistyawan serta Edo Febriansyah.
Rizky Ridho 7.1
Elkan Baggott 7.0
Syahrul Trisna 6.9
Marselino Ferdinan 6.9
Ricky Kambuaya 6.8
Marc Klok 6.7
Pratama Arhan 6.7
Dimas Drajad 6.7
Saddil Ramdani 6.4
Rafael Struick 6.3
Yakob Sayuri 6.3
Asnawi Mangkualam 6.3
Witan Sulaeman 6.2
Ivar Jenner 6.0
Dendy Sulistyawan 5.9
Edo Febriansyah 5.9
Rating Pemain Timnas Palestina
Dalam laga kontra Indonesia, Palestina memainkan 15 pilarnya dengan nilai rataan 6,64.
Attaa Janer dan kiper Rami Hamada mendapatkan poin tertinggi dalam laga ini. Nilai mereka mencapai 7,4.
Oday Ali Kharoub mendapatkan poin paling rendah dalam pertandingan ini dengan nilai 5,8.
Attaa Janer 7.4
Rami Hamada 7.4
Mohammed Saleh 7.1
Mousa Farawi 7.1
Yaser Hamed Mayor 7.0
Samer Jondi 7.0
Mohammed Rashid 6.7
Mahmoud Nasser Abuwarda 6.7
Tamer Seyam 6.5
Mohammed Iyad Ghaleb 6.3
Islam Batran 6.3
Mahmoud Wadi 6.2
Saleh Chihadeh 6.2
Ameed Sawafta 6.0
Oday Ali Kharoub 5.8
Keterangan: Skor Stats adalah hasil rumusan statistik berdasarkan performa tim dan pemain dalam sebuah pertandingan.
Statistik didapatkan dan diolah oleh tim Statoskop yang memang sudah berpengalaman dalam mengolah data pertandingan sepak bola.