SKOR.id - Persik Kediri meraih hasil fantastis saat menjamu Madura United di Stadion Brawijaya, Kediri, pada pekan ke-19 Liga 1 2023-2024.
Kemenangan 4-0 dicatatkan tim berjuluk Macan Putih itu berkat hat-trick Flavio Silva (7', 50, 70') dan gol Kelly Sroyer (79'), Rabu (8/11/2023).
Tiga gol yang diciptakan ke gawang Madura United membuat penyerang asal Portugal itu mengukir sejarah bersama Macan Putih, julukan Persik.
Ia kini telah resmi menjadi pencetak gol terbanyak klub di era Liga 1 dengan torehan 18 gol, sama dengan yang dicatatkan oleh Youssef Ezzejjari.
Pada musim ini, Flavio Silva juga tercatat sebagai salah satu pencetak gol terbanyak di laga kandang pada Liga 1 2023-2024 dengan delapan gol.
Adapun penyerang berusia 27 tahun itu merupakan pemain dengan catatan tembakan terarah terbanyak di pekan ke-19 dengan lima sepakan.
Ia pun menjadi pencetak hat-trick kelima di Liga 1 2023-2024 dan membuat tiga pekan terakhir selalu ada pemain yang bisa menciptakan tiga gol.
Berikut ini berbagai fakta menarik usai laga Persik Kediri vs Madura United di Liga 1 2023-2024 berdasarkan Skor Stats:
1. Persik melanjutkan catatan tak pernah kalah saat menghadapi Madura United sebagai tuan rumah; 2 menang dan 1 imbang.
Macan Putih juga menjadi salah satu tim tersubur di kandang hingga 19 pekan Liga 1 2023-2024 bergulir dengan catatan 21 gol.
2. Kekalahan dari Persik membuat Madura United kian terpuruk, tak bisa menang dalam empat laga beruntun; 1 imbang dan 3 kalah.
Catatan itu hanya berjarak satu laga dari rentetan terburuk Laskar Sappe Kerrab di era Liga 1; 5 pertandingan pada musim 2022-2023.
3. Rohit Chand (Persik) terus memperkokoh statusnya sebagai pemain asing dengan penampilan terbanyak di Liga 1; main 168 laga.
4. Flavio Silva (Persik) jadi pencetak hat-trick kelima di Liga 1 2023-2024 dan membuat tiga pekan terakhir selalu ada pencetak trigol.
5. Flavio Silva menyamai catatan Youssef Ezzejjari sebagai pencetak gol terbanyak Macan Putih di era Liga 1 dengan catatan 18 gol.
6. Flavio Silva juga tercatat sebagai salah satu pencetak gol terbanyak di laga kandang di Liga 1 2023-2024 dengan delapan gol.
7. Persik menerobos catatan sebagai pencetak gol terbanyak kedua pada babak kedua musim ini dengan telah menorehkan 21 gol.
Macan Putih hanya tertinggal dua gol dari Persib Bandung yang punya 23 gol di babak kedua pada 19 pekan Liga 1 2023-2024.
8. Flavio Silva merupakan pemain dengan catatan tembakan terarah terbanyak di pekan ke-19 Liga 1 2023-2024 (lima sepakan).
Sementara itu Cleberson Martins (Madura United) jadi pemain dengan umpan sukses terbanyak pada pekan yang sama (70 operan).
Keterangan: Skor Stats adalah hasil rumusan statistik berdasarkan performa tim dan pemain dalam sebuah pertandingan.
Statistik didapatkan dan diolah oleh tim Statoskop yang memang sudah berpengalaman dalam mengolah data pertandingan sepak bola.