SKOR.id - Pekan ke-15 Liga 1 2023-2024 telah berakhir pada Minggu (8/10/2023). Beberapa klub ada yang meraih hasil positif, tapi juga ada yang masih dalam tren negatif.
Begitu juga performa dari para pemain. Kali ini, Skor.id kembali memilih siapa saja para pemain yang masuk dalam best XI pekan ke-15 Liga 1 2023-2024.
Memang, pemain asing masih sedikit mendominasi susunan tim terbaik pekan ini. Terutama untuk lini tengah dan depan. Tapi performa para pemain lokal juga patut diacungi jempol. Berikut paparannya:
Kiper
Kiper Persita Tangerang, Rendy Oscario, tampil baik dalam laga melawan Persik Kediri. Kendati dalam laga itu kedua tim bermain imbang 2-2, namun banyak penyelamatan penting dilakukan oleh Rendy.
Tercatat, kiper berusia 25 tahun itu melakukan delapan kali penyelamatan. Dia pun meraih rating 7,3 untuk menempatkannya di posisi kiper inti pada pekan ini.
Bek
Untuk barisan lini belakang, kami menerapkan empat bek. Mereka yang terpilih masuk dalam skema ini adalah M. Fajar Fathur Rahman (Borneo FC), Cleberson Martins (Madura United), Elias Dolah (Bali United), dan Ricky Fajrin (Bali United).
Tengah
Di lini tengah, dengan formasi empat gelandang, terselip satu nama lokal yaitu Krisna Bayu Otto. Gelandang energik Persik Kediri ini memang tampil apik saat timnya menahan Persita, Minggu (8/10/2023).
Sementara tiga gelandang lainnya yang masuk dalam susunan tim terbaik pekan ini adalah Pedrinho (Persikabo 1973), Dimitrios Kolovos (Dewa United), serta Lulinha (Madura United).
Depan
Untuk lini depan, rasanya sulit untuk tidak memasukkan lagi nama David da Silva (Persib). Menyusul, dia kembali tampil gacor saat Persib membungkam Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (7/10/2023).
Dalam laga itu, penyerang asal Brasil tersebut berhasil mengemas dua gol ke gawang mantan klubnya.
Satu penyerang lagi yang terpilih adalah striker Dewa United, Alex Martins.
Pelatih
Bojan Hodak rasanya pantas untuk menempati posisi pelatih pekan ini. Racikan taktiknya mampu membuat Persib menaklukkan Persebaya, skor 3-2, dan melanjutkan tren positif mereka hingga kini menempati posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 musim ini.