SKOR.id - Berikut ini susunan tim terbaik atau best XI dari pekan ke-17 Liga 1 2023-2024 versi Skor Stats.
Pekan ke-17 Liga 1 2023-2024 berlangsung pada Jumat (27/10/2023) sore hingga Senin (30/10/2023) malam.
Sembilan pertandingan digelar dan melahirkan hasil yang beragam. Ada tiga laga yang berakhir seri, semua 1-1.
Dari seluruh duel, terdapat berbagai pemain yang punya nilai penampilan tertinggi dan dapat dibentuk susunan tim.
Best XI ini memiliki formasi 3-5-2, yang berisi lebih banyak pemain asing (enam). Berikut ini uraian lengkapnya:
Kiper
Pada posisi penjaga gawang, ada Adilson Maringa dari Bali United yang tampil luar biasa dalam pertandingan menjamu Persita Tangerang.
Kiper asal Brasil ini tercatata melakukan enam penyelamatan, satu penyelamatan penalti, dan sekali sapuan untuk membuat gawangnya tak kebobolan.
Belakang
Untuk barisan pertahanan, ada Lucas Gama yang tampil solid di lini belakang PSIS Semarang dan menyumbang satu gol saat menang 2-1 atas Persija Jakarta.
Lalu Jaimerson Xavier dari Madura United yang bermain tangguh menjaga pertahanan, melakukan hingga 10 intersep kala menang 2-1 atas Bhayangkara FC.
Terakhir, bek lokal Persik Kediri, Hamra Hehanussa yang tak hanya solid bertahan, namun juga aktif membantu serangan terutama lewat umpan jauhnya.
Tengah
Pada sisi terluar, ada Yusuf Meilana yang jadi bek sayap Persik. Ia kuat membantu pertahanan dan aktif menyerang saat menang 4-0 atas Persebaya Surabaya.
Sektor sayap lainnya diisi Irfan Jaya dari Bali United yang aktif menyerang dan tak segan turun membantu pertahanan. Satu gol dicetak saat menang 3-0 atas Persita.
Di tengah ada Hugo Gomes 'Jaja' yang menjadi otak serangan Madura United saat imbang menghadapi Arema FC. Ia juga rajin membantu pertahanan tim.
Kemudian terdapat Adam Alis dari Borneo FC yang menyumbangkan satu assist ketika menang 3-1 atas Dewa United FC, setelah terus tampil menyerang.
Lalu rekan setimnya, Stefano Lilipaly yang juga jadi pemilik rating tertinggi di daftar ini, setelah berhasil mencetak hat-trick atau memborong semua gol Borneo FC.
Depan
Untuk posisi penyerang, ada David da Silva dari Persib Bandung yang menyumbang satu gol serta dua assist saat menang telak 4-1 menjamu PSS Sleman.
Ia didampingi striker asing Persik, Flavio Silva yang menciptakan dua gol setelah sangat aktif mengancam pertahanan Persebaya meski kerap 'bekerja sendiri'.
Pelatih
Posisi pelatih diisi juru taktik Persik, Marcelo Rospide yang kian mempertegas dominasi tim berjuluk Macan Putih pada daftar ini, setelah meraih hasil luar biasa.
Sempat kehilangan peluang emas penalti di akhir babak pertama yang berujung pada kontroversi, kondisi tim tetap bisa teraga dan mengamuk pada babak kedua.
Persebaya yang bisa tampil lebih berbahaya pada babak pertama, 'dibungkam' pada paruh kedua, dan Persik membuat tamunya itu pulang dengan kekalahan telak.
BEST XI PEKAN 17 LIGA 1 2023-2024 VERSI SKOR STATS
Formasi: 3-5-2
Kiper: Adilson Maringa (Bali United) 7.7
Belakang: Lucas Gama (PSIS Semarang) 7.8 - Hamra Hehanussa (Persik Kediri) 7.4 - Jaimerson Xavier (Persis Solo) 7.4
Tengah: Yusuf Meilana (Persik Kediri) 8.2 - Stefano Lilipaly (Borneo FC) 8.6 - Jaja (Madura United) 7.2 - Adam Alis (Borneo FC) 7.3 - Irfan Jaya (Bali United) 7.7
Depan: David da Silva (Persib Bandung) 8.2 - Flavio Silva (Persik Kediri) 8.1
Pelatih: Marcelo Rospide (Persik Kediri)
Cadangan: Julian Schwarzer (Arema FC) 7.4 - Cleberson Martins (Madura United) 7.3 - Adi Eko Jayanto (Persik) 7.1 - Sutanto Tan (Persis) 7.1 - Lulinha (Madura United) 7.2 - Ciro Alves (Persib) 7.4 - Fernando Rodriguez (Persis) 7.4
Keterangan: Skor Stats adalah hasil rumusan statistik berdasarkan performa tim dan pemain dalam sebuah pertandingan.
Statistik didapatkan dan diolah oleh tim Statoskop yang memang sudah berpengalaman dalam mengolah data pertandingan sepak bola.