- Kazuyoshi Miura adalah pemain profesional tertua di dunia.
- Ia kini berusia 55 tahun dan bergabung dengan Oliveirense di Liga Portugal.
- Ada tujuh fakta tersembunyi dari King Kazu.
SKOR.id - Mari menilik tujuh fakta tersembunyi Kazuyoshi Miura alias King Kazu dari Jepang.
King Kazu kembali menyita perhatian saat bergabung dengan klub Liga Portugal, Oliveirense, saat sudah berusia 55 tahun!
Berikut ini beberapa fakta tentang Kazuyoshi Miura:
1. Pemain dan Pencetak Gol Profesional Tertua
King Kazu masih aktif bermain profesional dengan kini berusia 55 tahun, menjadikannya pemain profesional tertua di dunia.
Ia juga pemegang rekor pencetak gol tertua di dunia, ini terjadi saat King Kazu membela Yokohama FC, 12 Maret 2017.
Miura mencetak satu gol dalam kemenangan 1-0 melawan Thespakusatsu Gunma.
2. Aktif 5 Dekade
King Kazu selalu bermain setidaknya satu kali dalam lima dekade terakhir: 1980-an, 1990-an, 2000-an, 2010-an, 2020-an.
3. Awali Karier di Brasil
King Kazu merantau ke Brasil saat berusia 15 tahun pada 1986 karena ingin menjadi pemain sepak bola. Jepang belum memiliki liga profesional saat itu.
Ia kemudian membela Santos, Palmeiras, Matsubara, CRB, XV de Jau, hingga Coritiba.
4. Tak Pernah Main di Piala Dunia
King Kazu bermain 89 kali dan mencetak 55 gol untuk timnas Jepang, tetapi tak ada yang di Piala Dunia.
Ia ikut serta meloloskan Jepang ke Piala Dunia 1998, Piala Dunia pertama Samurai Biru, tetapi tak dipanggil untuk gelaran final.
Ia terakhir kali bermain untuk timnas pada 2000, dua tahun sebelum Jepang jadi tuan rumah Piala Dunia.
5. Main di Timnas Futsal Jepang
Pada tahun 2012 di usia 45 tahun, King Kazu menjalani debutnya untuk timnas futsal Jepang saat imbang 3-3 lawan Brasil.
Total, King Kazu bermain enam kali dan mencetak satu gol, termasuk empat laga di Piala Dunia Futsal 2012.
6. Jelajah 3 Negara Eropa
King Kazu kali pertama ke Eropa pada 1994-1995 saat membela Genoa di Serie A, bermain 21 kali dan mencetak satu gol.
Ia kemudian sempat bermain di Kroasia bersama Dinamo Zagreb pada 1999.
Kini, King Kazu akan bermain di kasta kedua Liga Portugal bersama Oliveirense.
7. Alasan Gabung Oliveirense
Tahun lalu, saham Oliveirense dikuasai oleh Grup Onodera, yang juga memiliki klub J1 League, Yokohama FC.
King Kazu yang masih berstatus pemain Yokohama FC kemudian dipinjamkan hingga akhir musim ini.
Baca Juga:
Naomi Osaka X Takashi Murakami Hadirkan Raket Tenis Terlucu di Dunia
Hijau Segar, Jam Tangan Kolaborasi Naomi Osaka dan TAG Heuer