- Ada enam pemain lokal di Liga 1 2022-2023 sampai pekan kedelapan yang sudah membuat brace.
- Mereka masing-masing sudah membuat brace dalam satu pertandingan timnya di Liga 1 musim ini.
- Secara keseluruhan baik untuk lokal maupun asing, 16 pemain sudah membuat brace sampai pekan kedelapan Liga 1 musim ini.
SKOR.id - Pemain lokal yang bukan naturalisasi bisa bersaing di daftar pencetak gol sementara Liga 1 2022-2023.
Sampai pekan kedelapan, tiga pesepak bola lokal non-naturalisasi sudah membuat empat gol.
Mereka pun ada di lima besar daftar pencetak gol teratas. Dari tiga nama itu, semuanya pernah membuat brace dalam satu laga.
Namun jumlah pemain lokal non-naturalisasi yang sudah mencetak brace sampai pekan kedelapan Liga 1 2022-2023 ada enam nama.
Brace jika diterjemahkan dari Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia artinya sepasang, lalu ditarik ke sepak bola jadi dua gol dalam satu laga.
Skor.id menyajikan kiprah enam nama itu plus catatan statistiknya dari data Statoskop. Ini detailnya:
Dimas Drajad
Striker yang ikut meloloskan timnas Indonesia ke putaran final Piala Asia 2023 ini sudah membuat empat gol bagi Persikabo 1973.
Dari empat gol itu, Dimas membuat satu brace saat Persikabo menang atas tuan rumah Dewa United pada 31 Juli 2022.
Dua gol itu dicetak Dimas pada babak pertama yaitu menit ketiga dan ke-42.
Delapan pekan ini, Dimas dimainkan delapan kali dan semua jadi starter. Selain empat gol, dia sudah memberikan satu assist.
Menit bermain dari Dimas Drajad sudah mencapai 633. Dia rataan bermainnya 79,1 menit.
Ahmad Nur Hardianto
Brace dalam waktu tak berjauhan dicetak Hardianto pada pekan pertama Liga 1 2022-2023, 24 Juli 2022.
Sepasang gol itu menjadikan Borneo FC menang 3-0 atas mantan klub yang dibela Hardianto, Arema FC.
Mantan striker Indonesia U-23 ini membuatnya saat laga masuk menit ketiga dan keenam.
Sejauh delapan pekan Liga 1 musim ini jalan, dia sudah main dalam delapan laga. Hanya saja, dia baru tiga kali jadi starter.
Jumlah menit bermain Hardianto pun tak banyak baru 278. Jika dirata-rata dia baru main 34,75 menit.
Mantan pemain Persela dan Persita ini juga sudah menyumbang empat gol plus satu assist.
Wildan Ramdhani
Pada 28 Agustus 2022, Persita menang atas tuan rumah Bhayangkara FC dengan skor 3-2 dan Wildan membuat brace.
Dua gol mantan pemain Persib ini dicetak pada babak kedua tepatnya menit ke-50 serta 63'.
Pemuda 23 tahun ini juga telah mencetak empat gol sejauh ini tetapi belum memberikan sumbangan assist.
Pelatih Alfredo Vera memainnyakan dalam enam kali selama delapan pekan dan semuanya selalu starter.
Jumlah menit bermain Wildan sejauh ini mencapai 370 menit. Rataan main dia per laga adalah 61,7 menit.
Yakob Sayuri
Saat PSM Makassar menghancurkan Persib dengan skor 5-1 pada 29 Agustua 2022, Yakob Sayuri tampil istimewa dengan membuat brace.
Dia mencetak dua gol pada dua babak laga itu, menit kedua dan 51' plus satu assist untuk gol Ramadhan Sananta pada menit ke-19.
Secara keseluruhan, Yakob baru mencetak tiga gol plus dua assist. Dia juga baru dimainkan dalam tujuh laga.
Enam di antaranya Yakob jadi starter PSM di Liga 1 musim ini dengan menit bermain 521. Rataan dia main adalah 74,4 menit per laga.
Ramadhan Sananta
Penyerang PSM Makassar berusia 19 tahun ini baru mencetak gol dengan jumlah dua di Liga 1 2022-2023 sampai pekan kedelapan.
Dua gol itu disumbangkan saat PSM menang 5-1 atas Persib yang dicetak pada menit ke-19 dan 45+1'.
Selain belum menyumbang assist, Ramadhan juga baru dimainkan dalam empat laga yang tiga di antaranya jadi starter.
Untuk jumlah menit mainnya, Ramadhan baru main selama 247. Jadi, dia main dengan rataan 61,75 menit per pertandingan.
Septian Bagaskara
Pemain depan Rans Nusantara FC ini sudah dimainkan dalam delapan laga timnya di Liga 1 2022-2023.
Namun, Septian baru menyumbang dua gol dan itu semua dicetak saat Rans Nusantara FC ditahan PSS Sleman dengan skor 3-3 pada 29 Juli 2022.
Kala itu, eks-striker Persik Kediri ini membuat gol pada menit ke-39 dan 45'.
Dalam delapan laga yang dijalaninya, dia lima kali jadi starter dengan jumlah menit main 405. Artinya, Septian main 50,6 menit per pertandingan.
Baca Juga Skormeter lainnya:
Skormeter: Rating Pemain dan MoTM Laga Liga 1 pada 3 September 2022
Skormeter: Rating Pemain dan MoTM Laga Liga 1, 2 September 2022
Skormeter: Statistik 4 Kiper yang Selalu Main pada Tujuh Pekan Terakhir Liga 1 2022-2023