- Luis Milla resmi kembali ke Indonesia dan bakal jadi pelatih anyar Persib Bandung.
- Persib jadi klub keempat yang dilatih Luis Milla sejak terjun ke dunia kepelatihan mulai 2006.
- Sebenarnya, Luis Milla pernah kerja untuk lima klub sebelum gabung Persib tetapi satunya berstatus asisten pelatih.
SKOR.id - Persib Bandung memilih mantan pelatih timnas Indonesia, Luis Milla sebagai suksesor Robert Rene Alberts.
Jelang akhir pekan ini, Jumat (19/8/2022), Persib mengumumkan perekrutan Luis Milla.
Persib merupakan tim keempat yang dinahkodai Luis Milla. Meski, pelatih asal Spanyol ini pernah bekerja untuk lima klub.
Inilah catatan statistik dari lima klub yang pernah merekrut Luis Milla sebagai pelatih.
UD Pucol
Klub asal Valencia ini ditangani Luis Milla pada musim 2006-2007. Kala itu, Pucol berkompetisi di Tercera Division.
Tercera Division adalah kasta keempat Liga Spanyol pada era itu.
Milla bekerja untuk Pucol mulai 1 Juli 2006 sampai 30 Juni 2007 untuk 42 pertandingan.
Rinciannya, Pucol di bawah asuhan Milla meraih 14 kemenangan, sembilan kali imbang, dan menelan 19 kekalahan.
Getafe CF
Luis Milla bersama Getafe CF di LaLiga pada musim 2007-2008, tetapi jadi asisten pelatih.
Kala itu, pelatih kepala Getafe adalah rekan satu tim Milla saat masih bermain untuk Barcelona dan Real Madrid yaitu Michael Laudrup.
Laudrup yang berasal dari Denmark, kerja untuk Getafe dengan Milla mulai Juli 2007 sampai June 2008.
Mereka bersama Getafe memainkan 59 laga untuk berbagai ajang, termasuk sampai perempat final Piala UEFA (kini Liga Europa).
Ketika itu, Getafe sukses 25 kali menang, 15 laga imbang, dan menelan 19 kekalahan.
Al Jazira
Pascamenangani Spanyol U-23 pada 2012, Milla merantau untuk kali pertama ke Asia dan tujuannya Uni Emirat Arab.
Di UEA, Milla melatih klub kasta teratas kompetisi negeri tersebut yaitu Al Jazira.
Dia bekerja mulai 23 Februari sampai 25 Oktober 2013 untuk enam laga. Bersama Milla, Al Jazira hanya sekali menang dan dua imbang tetapi tiga laga tumbang.
CD Lugo
Sempat menganggur hampir satu setengah tahun, Milla ditunjuk menangani CD Lugo pada 2015. Dia bekerja dari 1 Juli 2015 sampai 24 Februari 2016.
Klub ini berkompetisi di kasta kedua Liga Spanyol atau Segunda Division musim 2015-2016.
Bersama Lugo, Milla menangani tim ini untuk 28 laga. Dia memberikan sembilan kemenangan plus 12 hasil imbang dengan tujuh kekalahan.
Real Zaragoza
Musim 2016-2017, Zaragoza memakai jasa Luis Milla saat berkompetisi di Segunda Division.
Namun, Zaragoza hanya memakai jasa Milla hampir empat bulan mulai 1 Juli sampai 24 Oktober 2016.
Performa Zaragoza tak maksimal, Milla pun didepak setelah menjalankan pekerjaan untuk 12 laga. Dia dipecat setelah enam laga di Segunda Division tak menang secara beruntun.
Dari total laga Zaragoza itu, dia hanya memberikan tiga kemenangan plus empat hasil imbang tetapi menelan lima kekalahan.
Baca Juga Berita Persib Lainnya:
Resmi, Persib Bandung Datangkan Luis Milla sebagai Pelatih Kepala Baru
Gabung Persib, Ini Statistik Luis Milla saat Melatih Timnas Indonesia