- Berikut ini lima klub Pro Futsal League 2022 yang berganti nama sebelum kompetisi dimulai pada Januari 2023.
- Terdapat berbagai alasan yang membuat klub-klub ini berganti nama untuk Pro Futsal League 2022.
- Dua terakhir terjadi bukan karena adanya akuisisi ataupun merger sebelum klub mengarungi Pro Futsal League 2022.
SKOR.id - Liga Futsal Indonesia musim baru atau Pro Futsal League 2022 segera bergulir, para klub peserta pun telah bersiap.
Pro Futsal League 2022 yang semula rencananya mulai bergulir Desember 2022 kemungkinan digeser menjadi Januari 2023.
Sementara itu dalam persiapannya, klub-klub peserta faktanya tidak hanya memperkuat tim dengan aktif pada bursa transfer.
Namun, ada juga yang mengubah nama. Alasannya beragam dari akuisisi, merger, sponsor, hingga karena faktor lapangan atau main kandang.
Berikut ini Skor.id menyajikan lima klub yang berganti nama pada persiapannya untuk menghadapi Pro Futsal League 2022:
DB Asia Jabar
Untuk alasan pertama, ada nama DB Asia Jabar yang tidak akan muncul pada Pro Futsal League 2022 karena sudah diakuisisi.
Adalah Sadakata FC Subulussalam, klub yang terdegradasi musim lalu yang resmi mengakuisisi DB Asia pada 22 Oktober 2022.
Nantinya, mereka juga bakal tampil dengan nama baru pada Pro Futsal League 2022, yakni Sadakata United.
Vamos FC
Pada alasan kedua, merger, ada Vamos FC Mataram yang sebelumnya tidak banyak terlihat bersiap untuk Pro Futsal League 2022.
Pemilik rekor juara tiga musim beruntun ini resmi merger dengan Fafage Kalimantan Selatan pada 20 November 2022.
Dengan nama baru yakni Fafage Vamos, klub langsung aktif bersiap seperti menunjuk Sayan Karmadi sebagai pelatih anyar, hingga perihal fasilitas tim.
Pelindo FC
Selain Vamos FC, ada klub lain yang sebelumnya juga tak terlihat bersiap untuk musim baru yang akhirnya melakukan merger.
Adalah Pelindo FC yang resmi merger dengan Mutiara FC Surabaya pada 3 Desember 2022 dan klub pun pindah dari Jakarta.
Menariknya, untuk perubahan nama ini, masih belum dipastikan. Pihak Mutiara FC hanya menyebut nama barunya nanti tidak akan pernah melupakan sejarah.
Kancil BBK Pontianak
Untuk alasan perubahan nama yang sekadar berganti nama lengkap klub (bukan diakuisi atau ada merger) dialami oleh Kancil BBK Pontianak.
Dengan kerja sama atau sponsor baru, akhirnya nama diubah menjadi Kancil WHW Kalbar (Kalimantan Barat) pada 29 Oktober 2022.
Black Steel Manokwari
Pergantian nama lengkap juga dialami Black Steel Manokwari yang menjadi Black Steel Papua untuk Pro Futsal League 2022.
"Alasan kami mengubah nama dan akta Black Steel Manokwari menjadi Black Steel Papua hanya karena keinginan kami untuk Black Steel bisa menjadi tuan rumah dan bermain di hadapan pendukung dan keluarga di Papua," tulis pernyataan resmi Black Steel.
"Di kota Manokwari kami tidak mempunyai lapangan yang memenuhi standart Federasi untuk menjadi tuan rumah."
"Dan tidak bisa bermain di kota lain di Papua selain Manokwari sebelum merubah homebase dan akta sesuai regulasi FFI."
"Manokwari-Papua Barat dan Jayapura-Papua tidak ada bedanya, ini adalah rumah kami, Tanah Papua," klub menguraikan.
Baca Juga Berita Futsal Lainnya:
Update Bursa Transfer Liga Futsal Indonesia Musim 2022 Lengkap
Liga Champions Futsal 2022-2023: Jadwal, Hasil dan Klasemen Lengkap pada Babak Elite