- Sekum Asprov PSSI Jawa Timur, Amir Burhanuddin, menyebut kompetisi Liga 3 Zona Jawa Timur 2020 bisa dihelat antara bulan Oktober atau November.
- Mayoritas 30 Asprov PSSI sepakat Liga 3 musim 2020, baik zona provinsi maupun nasional, digelar.
- Sementara itu ada empat Asprov PSSI yang tak sepakat Liga 3 musim 2020 digelar.
SURABAYA – Sekum Asprov PSSI Jawa Timur, Amir Burhanuddin, mengisyaratkan kompetisi Liga 3 Zona Jawa Timur 2020 bisa dihelat antara bulan Oktober atau November.
Keputusan tersebut menyusul adanya lampu hijau dari Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, dalam virtual meeting bersama 34 Asprov PSSI se-Indonesia.
Mayoritas 30 Asprov PSSI sepakat Liga 3, baik zona provinsi maupun nasional digelar Oktober atau November.
“Kompetisi Liga 3 Zona Jawa Timur 2020 yang telah mendaftar 61 tim, dan menyatakan siap tampil untuk musim 2020 ini. Ada sinyal baik dari Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, bahwa Liga 3, baik zona provinsi maupun nasional, digelar Oktober atau November," ujar Sekum Asprov PSSI Jawa Timur, Amir Burhanuddin.
"Apalagi mayoritas 30 Asprov PSSI juga menghendaki Liga 3 tetap terlaksana, dan hanya empat Asprov PSSI yang meminta Liga 3 musim ini ditunda. Tetapi kami masih harus bersabar, meski mayoritas memilih untuk tetap menjalankan Liga 3, sebab keputusan akhir tetap berdasarkan hasil dari Rapat Exco PSSI nanti," tuturnya.
Praktis kini asa 61 klub peserta Liga 3 Zona Jawa Timur 2020 kembali terbuka lebar setelah Surat Nomor 196/B/PSSI-Jatim/2020 tertanggal 23 Maret 2020 sempat membatalkan kick-off karena maraknya pandemi virus corona atau Covid-19 saat itu.
61 tim yang telah melakukan persiapan dan mendaftar harus bersabar untuk bersaing memperebutkan juara Jawa Timur dan jatah 11 tempat lolos ke Zona Jawa.
"Asprov PSSI Jatim memang berharap Liga 3 tetap berjalan, sebab kompetisi Liga 1 dan Liga 2 juga kembali dilanjutkan. Namun kami masih harus menunggu keputusan rapat Exco PSSI," tutur Amir.
"Realistisnya Liga 3 putaran provinsi dimulai pada Oktober atau November, tentu dengan wajib menerepkan protokol kesehatan di tengah pandemi virus corona. Karena ikut berkompetisi itu hak setiap anggota PSSI," Amir Burhanuddin mengimbuhi.
Asprov PSSI setuju Liga 3 2020 digelar
1. Nangore Aceh Darusslam
2. Bali
3. Banten
4. Bengkulu
5. Daerah Istimewa Yogyakarta
6. Gorontalo
7. DKI Jakarta
8. Jambi
9. Jawa Barat
10. Jawa Tengah
11. Jawa Timur
12. Kalimantan Selatan
13. Kalimantan Tengah
14. Kalimantan Timur
15. Kalimantan Utara
16. Kepulauan Bangka Belitung
17. Kepulauan Riau
18. Lampung
19. Maluku
20. Maluku Utara
21. Nusa Tenggara Barat
22. Nusa Tenggara Timur
23. Papua Barat
24. Riau
25. Sulawesi Barat
26. Sulawesi Selatan
27. Sulawesi Tenggara
28. Sulawesi Utara
29. Sumatra Barat
30. Sumatra Selatan
Asprov PSSI tidak setuju Liga 3 2020 digelar
1. Sumatera Utara
2. Kalimantan Barat
3. Sulawesi Tengah
4. Papua
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dari Desta hingga Rahma Azhari, Ini Deretan Artis Indonesia yang Ikut Bahagia Liverpool Juarahttps://t.co/ewvVyOtpMk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 26, 2020
Berita Liga 3 Lainnya:
Asprov PSSI Langsung Bicara Subsidi Jika Liga 3 2020 Bergulir
Liga 1, Liga 2 dan Liga 3 Segera Dipastikan Lanjut Oktober 2020
PSSI Bakal Kurangi Jumlah Tim Promosi dari Liga 3 ke Liga 2