- Berikut ini Skor.id menyajikan prediksi dan link live streaming laga Singapura vs timnas Indonesia di semifinal Piala AFF 2020.
- Menghadapi timnas Singapura yang menjadi tuan rumah Piala AFF 2020 diprediksi menjadi ujian yang cukup berat bagi Indonesia.
- Namun timnas Indonesia berkesempatan menghadapi Singapura yang tak bisa tampil dengan kekuatan terbaiknya.
SKOR.id– Timnas Indonesia bakal mendapat ujian cukup berat di babak semifinal Piala AFF 2020 saat berjumpa Singapura pada pertandingan leg pertama.
Menurut jadwal, laga pertama timnas Indonesia versus (vs) Singapura bakal digelar di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (22/12/2021) pukul 19.30 WIB.
Timnas Indonesia yang berstatus juara Grup B Piala AFF 2020 harus mengantisipasi sejumlah kelebihan Singapura yang lolos sebagai runner-up Grup A.
Sebelumnya, tim berjuluk The Lions itu berhasil lolos ke semifinal setelah meraih tiga kemenangan dan satu kekalahan pada Grup A Piala AFF 2020.
Sementara itu, skuad Garuda berhasil menjadi pemuncak klasemen akhir Grup B Piala AFF 2020 setelah meraih tiga kemenangan dan sekali imbang.
Tim asuhan Shin Tae-yong unggul produktivitas gol dari timnas Vietnam yang juga meraup hasil serupa pada klasemen akhir Grup B Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia tentu memiliki motivasi besar setelah mampu menumbangkan rivalnya, Malaysia, dengan skor 4-1 pada laga pamungkas babak penyisihan grup.
Tambahan empat gol itu juga membawa timnas Indonesia sebagai tim paling produktif di babak penyisihan grup dengan total raihan 13 gol.
Tim terdekat yang nyaris mengimbangi pencapaian itu adalah timnas Filipina yang selisih satu angka, 12, tapi gagal lolos ka fase gugur Piala AFF 2020.
Sementara itu, catatan gol timnas Singapura terhitung minim lantaran hanya mencetak tujuh gol dan jadi catatan paling buruk semifinalis Piala AFF 2020.
Meski demikian, status sebagai tuan rumah Piala AFF edisi kali ini bakal menjadi keuntungan tersendiri bagi skuad asuhan Tatsuma Yoshida itu.
Lagi pula, timnas Singapura sukses lolos ke semifinal sejak terakhir kali mencapainya ketika menjuarai Piala AFF sembilan tahun yang lalu, tepatnya pada edisi 2012.
Sayangnya, perjuangan The Lions di semifinal kali ini harus dilalui tanpa kekuatan penuh. Sebab, mereka kehilangan satu pemain penting di sektor pertahanan.
Pemain tersebut adalah bek kanan andalan, Shakir Hamzah, yang dipastikan absen hingga akhir Piala AFF 2020 karena mengalami cedera parah.
Setelah menjalani pemeriksaan medis, Shakir Hamzah mengalami masalah anterior cruciate ligament (ACL), medial collateral ligament (MCL), dan meniscus di lutut kanannya.
Sederet masalah itu dialami Shakir ketika bertubrukan dengan pemain timnas Thailand pada laga terakhir Grup A Piala AFF 2020, Sabtu (18/12/2021).
Sebelumnya, ia selalu menjadi pilihan utama tim pelatih untuk mengisi sektor bek kanan timnas Singapura selama menjalani empat laga Grup A Piala AFF 2020.
Dari empat pertandingan, Shakir selalu tampil starter. Tiga di antaranya bermain penuh, karena laga terakhirnya harus disudahi lebih cepat karena cedera.
Sementara itu, timnas Indonesia dipastikan tampil dengan kekuatan penuh. Sebab, tak ada satu pun pemain yang mengalami cedera.
Pun mendapatkan larangan bermain karena akumulasi kartu, meski pelatih Shin Tae-yong memastikan Egy Maulana Vikri masih bakal diistirahatkan.
Prediksi Susunan Pemain
Timnas Indonesia (4-2-3-1): Nadeo Argawinata; Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Elkan Baggott, Pratama Arhan; Evan Dimas Darmono, Rachmat Irianto; Irfan Jaya, Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman; Ezra Walian;
Pelatih: Shin Tae-yong
Timnas Singapura (4-5-1): Hassan Sunny; Zulqarnaen Suzliman, Irfan Fandi, Safuwan Baharudin, Nur Adam Abdullah; Haris Harun, Shawal Anuar, Hami Syahin, Shahdan Sulaiman, Faris Ramli; Ikshan Fandi;
Pelatih: Tatsuma Yoshida
Rapor Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim:
9/11/18 – Singapura 1-0 Indonesia
25/11/16 – Singapura 1-2 Indonesia
28/11/12 – Indonesia 1-0 Singapura
4/11/09 – Singapura 3-1 Indonesia
9/12/08 – Indonesia 0-2 Singapura
Prediksi Skor.id:
Singapura 0-1 Indonesia
Link Live Streaming Singapura vs Indonesia
Ikuti juga kuis prediksi di app Skor.id dengan mengeklik link ini! Kumpulkan poinnya dan menangkan berbagai hadiah menariknya!
View this post on Instagram
Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Dominasi Pratama Arhan pada Laga Timnas Indonesia vs Malaysia di Piala AFF 2020
Shin Tae-yong Sudah Persiapkan Mental Timnas Indonesia jika Kebobolan Lebih Dulu Melawan Malaysia
Cara Shin Tae-yong Mengimbangi Kerja Keras Para Pemain Timnas Indonesia