- Mauricio Pochettino menganggur sejak meninggalkan Paris Saint-Germain.
- Pria asal Argentina itu didepak di musim panas, meski meraih gelar liga.
- Kini ia bisa menjadi kejutan karena disebut bakal menangani Nice.
SKOR.id - Mauricio Pochettino berpeluang kembali ke kursi pelatih. Tapi yang mengejutkan, dia dikabarkan segera menyepakati kerja sama dengan Nice.
Pria berpaspor Argentina ini didepak oleh Paris Saint-Germain di musim panas meski membawa mereka meraih gelar Liga Prancis dan sejak saat itu Pochettino menganggur.
Namun menurut FootMercato, eks bos Tottenham Hotspur ini menuju ke kawasan selatan Prancis, di mana dia akan bertemu petinggi klub untuk mengambil alih kursi pelatih.
Nice sebenarnya baru menjalin kerja sama dengan Lucien Favre di musim panas, untuk menggantikan Christophe Galtier, yang menggantikan Pochettino di Parc des Princes.
Namun Nice mengalami start yang buruk setelah finis kelima di Ligue 1 musim lalu. Saat ini klub berada di posisi ke-12 dan hanya dua poin di atas zona degradasi setelah baru memenangi dua laga sepanjang musim ini.
Nice menelan kekalahan kandang 0-1 dari Angers pekan lalu yang membuat Favre makin tertekan.
Menurut laporan, Nice bisa memenuhi tuntutan gaji Pochettino, namun ini tetap menjadi kabar yang mengejutkan mengingat sebelumnya dia dikaitkan dengan posisi di Manchester United sebelum mereka menunjuk Erik ten Hag.
Pochettino dipecat PSG setelah gagal membawa Lionel Messi dan kawan-kawan berjaya di Liga Champions musim lalu.
Tim ibu kota Prancis itu kalah di 16 besar oleh Real Madrid setelah Karim Benzema mengemas hat-trick.
Nama Mauricio Pochettino mulai menyita perhatian pecinta sepak bola di Spurs setelah membawa mereka secara reguler finis empat besar dan beberapa kali bersaing dalam perebutan gelar Liga Inggris.
Pochettino juga sempat menjadi idola fans Spurs kala membawa tim ke final Liga Champions 2019.
Berita Bola Internasional Lainnya
Cetak Gol Perdana Musim Ini, Begini Reaksi Cristiano Ronaldo
Gagal Cetak Gol Lagi, Sadio Mane Butuh Adaptasi di Bayern Munchen