- Streamer game populer dan mantan pemain profesional CS:GO, Michael "shroud" Grzesiek, kabarnya akan segera kembali ke skena kompetitif.
- Shroud menyatakan sendiri bahwa ia akan kembali berkompetisi untuk kualifikasi VCT Stage 3 Amerika Utara.
- Hal ini diungkapkannya pada sesi live streamingnya tanggal 3 Juli 2021 lalu.
SKOR.id - Streamer game populer dan mantan pemain profesional CS:GO, Michael "shroud" Grzesiek, kabarnya akan segera kembali ke skena kompetitif.
Namun bukan untuk kembali bermain gim CS:GO, melainkan akan terjun di skena kompetitif gim Valorant.
Shroud menyatakan sendiri bahwa ia akan kembali berkompetisi untuk kualifikasi VCT Stage 3 Amerika Utara.
Hal ini diungkapkannya pada sesi live streamingnya tanggal 3 Juli 2021 lalu.
Seperti diketahui sebelumnya bahwa Shroud akan membuat tim bersama mantan rekan-rekannya seperti Jordan "n0thing" Gilbert dan Sean "Seangares" Gares.
Tetapi Seangares sendiri kini sedang terikat kontrak dengan Gen.g Esports.
Bahkan Shroud juga mengatakan kemungkinannya untuk mengajak salah satu pemenang CS:GO Major, Tarik "tarik" Celik, untuk bergabung dengan timnya.
Belakangan waktu terakhir ini memang banyak sekali pemain profesional CS:GO yang akhirnya menyeberang ke Valorant.
Shroud sendiri harus secepatnya harus membentuk tim karena babak kualifikasi terbuka VCT Stage 3 Amerika Utara akan dimulai pada 22-25 Juli 2021.
Keinginan Shroud untuk kembali ke skena kompetitif Valorant tidak lepas dari adanya agent terbaru Valorant, KAY/O, yang bisa mulai digunakan pada babak kualifikasi terbuka VCT Stage 3 Amerika Utara.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Keuntungan Gunakan Sniper Saat Mabar Free Fire https://t.co/lEVMr6iumd— SKOR.id (@skorindonesia) July 7, 2021
Berita Valorant lainnya:
Shroud Sebut KAY/O Bakal Ubah META Valorant
Pemain Valorant X10 Esports Berpotensi Pensiun Dini Akibat Cedera