- Shinji Kagawa dikabarkan ikut berpartisipasi dalam sesi latihan Cerezo Osaka.
- Eks pilar timnas Jepang ini sekarang bermain untuk tim Belgia Sint-Truidense dan sedang menikmati libur kompetisi.
- Cerezo Osaka merupakan klub pertama yang dibela Shinji Kagawa sebelum malang melintang di Eropa.
SKOR.id - Mantan pemain tim nasional Jepang, Shinji Kagawa, berpartisipasi dalam sesi latihan bersama bekas klubnya, Cerezo Osaka.
Shinji Kagawa saat ini bermain untuk tim Belgia, Sint-Truiden. Saat ini kompetisi reguler Liga Belgia telah rampung dan pemain 33 tahun tersebut memilih pulang ke Jepang.
Liburan Shinji Kagawa kali ini diisi dengan ikut latihan bersama bekas Cerezo Osaka. Kembalinya sang legenda disambut baik pelatih Akio Kogiku.
Dia berharap kehadiran Shinji Kagawa yang sudah malang melintang di sepak bola Eropa memiliki dampak positif untuk klubnya.
“Saya ingin meningkatkan kondisi (Cerezo Osaka) dan kepulangan ini terjadi dengan persetujuan klub, selama sekitar dua atau tiga pekan,” kata pelatih Cerezo Osaka, Akio Kogiku.
Shinji Kagawa mengawali karier sepak bola bersama Cerezo Osaka dan membela klub selama empat tahun pada 2006 hingga 2010.
Selama periode tersebut, Kagawa mengoleksi 57 gol dari 127 penampilan di semua kompetisi.
Penampilan impresifnya di Liga Jepang membuat sejumlah tim Eropa kepincut, dan Shinji Kagawa berlabuh di Borussia Dortmund, sebelum akhirnya pindah ke Manchester United pada musim 2012-2013.
Sayang, kariernya di Theatre of Dreams berlangsung singkat. Dia kembali ke Jerman bersama Borussia Dortmund setelah hanya tampil 57 kali untuk Setan Merah.
Menurut sejumlah kabar, Shinji Kagawa memang kerap datang ke sesi latihan saat kompetisi tempatnya bermain libur.
Namun, ini pertama kalinya dia terlibat dalam sesi latihan penuh bersama Cerezo Osaka.
Berita J.League Lainnya
Diterpa Masalah Beruntun, Andres Iniesta Berpotensi Ketemu Pratama Arhan di J2 League
Chanathip Songkrasin Cetak Gol saat Kawasaki Frontale Menang 8-0 di Liga Champions Asia