- Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong mengakui bahwa mental jadi masalah utama anak asuhnya.
- Shin Tae-yong melihat, mental para pemain timnas U-19 Indonesia mudah anjlok saat menghadapi lawan yang lebih kuat.
- Kondisi itu membuat kepercayaan diri pemain timnas U-19 menurun dan tak bisa mengeluarkan kemampuan terbaik.
SKOR.id – Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong mulai menangkap kekurangan mendasar yang dimiliki anak asuhnya setelah melewati sejumlah laga uji coba di Korea Selatan.
Shin Tae-yong mengatakan, timnas U-19 Indonesia kerap kali gagal memeragakan permainan yang telah diinstruksikan tim pelatih pada beberapa laga uji coba.
Hal ini disebabkan oleh faktor mental dari para pemain timnas U-19 Indonesia.
Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, mental pemainnya sudah anjlok di awal laga ketika menghadapi lawan yang lebih kuat.
“Saya ingin pemain melakukan permainan sesuai yang diinginkan pelatih,” kata Shin Tae-yong dikutip dari situs resmi PSSI.
“Kebiasaan pemain saat ini kalau bertemu dengan tim-tim yang lebih kuat, sudah takut sejak awal,” ujarnya melanjutkan.
Amblesnya mental para pemain timnas U-19 Indonesia ini membuat mereka gagal bermain dengan kepercayaan diri di atas lapangan.
Kondisi ini jelas sangat berpengaruh pada performa pemain. Sebab, tanpa kepercayaan diri, mereka tak mampu mengeluarkan kemampuan terbaiknya.
Shin Tae-yong berharap, timnas U-19 Indonesia bisa memperbaiki aspek ini setelah melewati serangkaian laga uji coba di Negeri Ginseng.
“Oleh karena itu, mereka tidak bisa bermain dengan kepercayaan diri yang tinggi,” kata pelatih berusia 51 tahun tersebut.
“Semoga saja di pertandingan nanti, kepercayaan diri mereka meningkat dan bisa melakukan permainan yang kami mau,” ia melanjutkan.
Saat ini, Shin Tae-yong tengah mempersiapkan anak asuhnya jelang pertandingan uji coba terakhir melawan Daegu FC pada agenda pemusatan latihan di Korea Selatan.
Menjelang laga uji coba melawan Daegu FC, timnas U-19 Indonesia menggelar sesi latihan, baik pagi dan sore hari di Riverside Soccer Field, Daegu, Senin (11/4/2022).
Menurut jadwal, laga uji coba antara timnas U-19 Indonesia melawan Daegu FC akan berlangsung di Stadion DBG Daegu Park, Daegu, Rabu (13/4/2022).
Berita Timnas U-19 Indonesia Lainnya:
Hasil Timnas U-19 Indonesia vs Pohang Steelers: Garuda Nusantara Kalah Telak