- Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bicara soal pergatian pemain lawan Vietnam yang menyita perhatian.
- Pada laga timnas Indonesia vs Vietnam, Shin Tae-yong baru melakukan tiga pemain sekaligus saat injury time.
- Shin Tae-yong mengapresiasi kerja keras para pemain timnas Indonesia, meski gagal memaksimalkan peluang lawan Vietnam.
SKOR.id - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjelaskan soal pergantian pemain yang dilakukannya lawan Vietnam.
Kebijakan Shin Tae-yong dalam pergantian pemain sempat menyita perhatian di laga timnas Indonesia vs Vietnam, Jumat (6/1/2023).
Pada duel leg pertama semifinal Piala AFF 2022 itu, sang pelatih memang memakai empat dari lima jatah pergantian pemain.
Namun yang menarik adalah waktunya. Shin Tae-yong baru memasukan tiga pemain sekaligus saat memasuki injurty time.
Adalah Saddil Ramdani, Ilija Spasojevic dan Witan Sulaeman yang dimainkan hanya tidak lebih di satu menit laga tersisa.
Di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, mereka menggantikan Dendy Sulistyawan, Yakob Sayuri dan Marselino Ferdinan.
Sementara itu satu pergantian lain dilakukan pada menit ke-81, yakni Rachmat Irianto digantikan oleh Ricky Kambuaya.
Perubahan itu pun tidak lepas dari momen beberapa menit sebelumnya, yang memerlihatkan Irianto mengalami masalah di pahanya.
Bagi Shin Tae-yong, kebijakan pergantian yang dilakukannya itu tak lepas dari kepercayaan pada pemain di dalam lapangan.
"Dalam pertandingan banyak sekali keadaan yang terjadi," kata pelatih asal Korea Selatan itu saat sasi jumpa pers usai laga.
"Tapi pemain yang main (sejak awal) sudah baik, sehingga saya enggak melihat perlu ada yang diganti," ia menjelaskan.
Adapun sang juru taktik tidak bisa menjawab secara tegas saat ditanya apakah puas dengan pertandingan tersebut.
"Saya terima kasih secara keseluruhan, permainan baik, sayang peluang gagal diselesaikan dengan baik," Shin Tae-yong menjawab.
Sementara itu timnas Indonesia akan bergantian main di markas Vietnam untuk laga leg kedua pada Senin (9/1/2023).
Baca Juga Berita Piala AFF 2022 Lainnya:
Piala AFF 2022: Jadwal, Hasil, Klasemen dan Profil Tim Peserta
Semifinal Piala AFF 2022: Resmi, Aturan Gol Tandang Tetap Diberlakukan