SKOR.id - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengisyaratkan masa kerjanya menangani skuad Garuda akan berakhir.
Shin Tae-yong memberikan pernyataan mengejutkan dari negaranya terkait masa depan sebagai pelatih kepala timnas Indonesia.
Dalam wawancara dengan media asal Korea Selatan, Naver TV, ia menyebut Piala Asia 2023 jadi ajang terakhirnya di tim Garuda.
Tepatnya saat sang juru taktik ditanya soal kiprah timnas Indonesia pada Piala Asia 2023 yang bakal digelar mulai Januari 2024.
Sementara, sejauh ini kontraknya dengan PSSI sebagai pelatih kepala skuad Merah-Putih akan berakhir pada Desember 2023.
"Saya berkomunikasi dengan Erick Thohir (Ketua Umum PSSI) dengan baik, saya harus menyelesaikan tugas yang harus saya lakukan," kata Shin Tae-yong.
"Tidak (saat ditanya lagi apakah akan memimpin timnas Indonesia setelah Piala Asia 2024). Saya akan bekerja hingga Piala Asia 2024."
"Erick Thohir adalah orang yang memiliki banyak ketertarikan dengan sepak bola, dia juga banyak bicara denganku. Meskipun kami tidak bisa mengadakan Piala Dunia U-20."
Lebih lanjut ditegaskan jika Piala Asia 2023 menjadi ajang terakhirnya, lantas apa motivasi yang dimiliki bersama timnas Indonesia.
"Pertama-tama, saya ingin memberi kesan bahwa pelatih Korea, kami bekerja sangat keras di luar negeri," ucap Shin Tae-yong.
"Pelatih Park Hang-seo telah sukses besar di Vietnam, dan saya, serta Malaysia pelatih Kim Pan-gon juga."
"Saya merasa bahwa direktur benar-benar bekerja keras untuk memenuhi tanggung jawab mereka. Di satu sisi, saya pikir mereka mewakili Korea." ia menjelaskan.
Adapun putaran final Piala Asia 2023 akan digelar terpusat di Qatar pada 10 Januari hingga 12 Februari 2024.
Dari hasil undian grup, timnas Indonesia berada pada Grup D dan mesti bersaing dengan Jepang, Irak, serta Vietnam.
Diketahui, Shin Tae-yong dan Erick Thohir menyaksikan langsung pengundian yang digelar di Doha, Qatar, pada 11 Mei 2023.
Sementara itu persoalan mengenai kontrak pelatih berusia 52 tahun tersebut sempat mencuat setelah Erick Thohir terpilih sebagai Ketua Umum PSSI.
Lelaki yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu kemudian melakukan pembicaraan dengan sang pelatih soal program timnas Indonesia.
Termasuk perihal perpanjangan masa kerja, namun PSSI hendak melihat sepak terjang Shin Tae-yong hingga akhir kontraknya.