- Timnas U-23 Indonesia akan melakoni laga kedua kontra Australia U-23 pada leg kedua Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
- Usai kalah 2-3 pada leg pertama, timnas U-23 Indonesia bertekad bangkit pada laga esok hari, Jumat (29/10/2021).
- Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan strategi yang bakal dipakai oleh anak asuhnya.
SKOR.id - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, membeberkan strategi yang akan ia terapkan pada leg kedua melawan Australia U-23.
Timnas U-23 Indonesia akan menghadapi Australia pada leg kedua Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 di Stadion Central Republican, Tajikistan, Jumat (29/10/2021).
Timnas U-23 Indonesia tumbang 2-3 pada leg pertama melawan Australia, Selasa(26/10/2021).
Berbekal modal negatif tersebut, timnas U-23 Indonesia bertekad bangkit pada perjumpaan kedua.
Shin Tae-yong, pelatih timnas U-23 Indonesia, telah mengevaluasi permainan anak asuhnya ketika tumbang pada pertemuan sebelumnya.
Jeda waktu yang singkat menjadi tantangan tersendiri yang harus dihadapi Shin dan tim pelatih.
"Setelah pertandingan pertama selesai kami tidak punya banyak waktu, jadi kemarin melakukan latihan pemulihan dan hari ini normal. Tadi juga sudah meeting video," kata Shin Tae-yong.
Juru taktik asal Korea Selatan itu juga membocorkan strategi yang ia terapkan pada laga esok hari.
Setelah menganalisis kekurangan Australia U-23, Shin memilih memakai strategi serangan balik.
"Jadi saya jelaskan ke pemain untuk bisa memprediksi dan gerak cepat sebelum bola datang," tutur Shin.
"Setelah itu baru kita bisa melakukan counter attack saat pegang bola," Shin menambahkan.
Jika timnas U-23 Indonesia mampu menang dengan selisih satu gol atas Australia U-23, laga akan dilanjutkan ke babak adu penalti.
Sebaliknya, jika laga berakhir imbang maka timnas U-23 Indonesia dipastikan akan tersisih.
View this post on Instagram
Berita Timnas U-23 Indonesia Lainnya:
Australia vs Timnas U-23 Indonesia: Prediksi dan Link Live Streaming
Pesan Ketua Umum PSSI untuk Timnas U-23 Indonesia Jelang Leg Kedua Lawan Australia
Timnas U-23 Indonesia Wajib Waspada, Australia U-23 Janjikan Kejutan pada Leg Kedua