SKOR.id - Pelatih fisik Timnas Indonesia, Shin Sang-gyu mengungkapkan kondisi Ivar Jenner dan Rafael Struick tak lebih bagus dari Sandy Walsh.
Timnas Indonesia saat ini sedang melakukan persiapan untuk menatap dua laga FIFA Matchday periode Juni 2023 lawan timnas Palestina dan Argentina.
Lebih dulu pasukan Garuda bakal bersua timnas Palestina yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada 14 Juni 2023.
Skuad Shin Tae-yong sudah memulai latihan di Surabaya sejak Senin (5/6/2023). Tim pelatih langsung memberikan porsi latihan fisik kepada para pemain.
Shin Sang-gyu yang memimpin latihan fisik berbicara soal kondisi tiga pemain naturalisasi yaitu Sandy Walsh, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.
Untuk diketahui, ketiganya sudah mengikuti sesi latihan timnas Indonesia sejak hari pertama, saat para pemain yang dipanggil belum sepenuhnya berkumpul.
Diketahui, Shandy Walsh merumput di Liga Belgia bersama KV Mechelen. Sementara Ivar Jenner memperkuat tim muda FC Utrecht dan Rafael Struick di ADO Den Haag.
Shin Sang-gyu pun membandingkan kondisi fisik Shandy Walsh dengan kedua pemain muda asal Berlanda, Ivar Jenner dan Rafael Struick.
"Sandy memang pemain yang profesional bukan karena dia bermain di Liga Eropa, tetapi coach Shin-Tae-yong terima laporan juga," katanya.
"Dan selalu berkomunikasi dengan pemain-pemain yang berada di luar negeri. Persiapan Sandy sendiri sangat baik," Shin Sang-gyu menambahkan.
Dikutip dari unggahan Youtube PSSI TV, pelatih asal Korea Selatan itu menilai, kebugaran Ivar Jenner dan Rafael Struick tidak sebaik Sandy Walsh.
"Untuk Ivar dan Rafael, mereka pemain muda, terlihat masih kurang dalam mempersiapkan diri untuk bergabung ke timnas Indonesia," ujar Shin Sang-gyu.
"Memang yang memilih dan menentukan pemain-pemain ini untuk bermain itu coach Shin. Ketiga pemain ini memang memiliki tipe yang berbeda-beda,"
Sebagai infomasi, Shin Tae-yong memanggil 26 pemain untuk memperkuat timnas Indonesia untuk menghadapi timnas Palestina dan Argentina.
Selain Sandy Walsh, Ivar Jenner, dan Rafael Struick, ada dua pemain naturalisasi lain yang bermain di luar negeri yakni Jordi Amat serta Shayne Pattynama.