- Thiago Santana terus mengukuhkan posisi di puncak daftar top skor sementara.
- Pemain asal Brasil ini menambah satu gol saat Shimizu S-Pulse kalah 2-3 dari Avispa Fukuoka.
- Kini Thiago Santana telah mengumpulkan 12 gol, unggul dua dari empat pemain lain.
SKOR.id - Shimizu S-Pulse harus menelan kekalahan dalam laga lanjutan J1 League, namun posisi Thiago Santana sebagai pemuncak daftar top skor belum goyah.
Tim asuhan Ze Ricardo dipaksa menyerah 2-3 ketika menyambangi Avispa Fukuoka pada pekan ke-30 Meiji Yasuda J1 League 2022, Sabtu (!7/9/2022).
Padahal saat itu Shimizu S-Pulse unggul lebih dulu melalui Reon Yamahara pada menit ke-29. Namun Avispa Fukuoka berhasil membalas tiga gol via Shun Nakamura dan sepasang gol dari Yuya Yamagishi.
Shimizu S-Pulse hanya mampu memperkecil kedudukan saat Thiago Santana mencetak gol melalui titik putih setelah satu jam pertandingan.
Tapi gol tersebut cukup untuk Thiago Santana memimpin daftar top skor sementara Meiji Yasuda J1 League 2022.
Thiago Santana is ????! pic.twitter.com/dGBl8VZrVa— J.LEAGUE Official EN (@J_League_En) September 20, 2022
Dengan tambahan satu gol tersebut Thiago Santana kini mengoleksi 12 gol, unggul dua dari empat pemain yang masing-masing membukukan 10 gol sejauh ini.
Mereka adalah Ayase Ueda (Kashima Antlers), Adailton (F.C.Tokyo), Akihiro Ienaga (Kawasaki Frontale), dan Leo Ceara (Yokohama F.Marinos).
Keberadaan Thiago Santana di puncak top skor sementara cukup mengejutkan karena dia sempat absen lama di awal musim.
Pemain 29 tahun tersebut menderita cedera patah kaki yang memaksanya melewatkan tujuh pertandingan perdana J1 League 2022.
Thiago Santana mencetak gol perdananya musim ini saat timnya bermain imbang 2-2 melawan Sanfrecce Hiroshima pada pekan ke-10. Dia memborong dua gol Shimizu S-Pulse saat diturunkan sebagai starter untuk pertama kalinya.
Shimizu S-Pulse saat ini menempati peringkat ke-12 klasemen sementara dengan 32 poin dari 30 kali bertanding.
Berita J.League Lainnya
Bek Urawa Reds Siap Hadapi Piala Dunia Ketiganya bersama Timnas Jepang
Yoshimi Yamashita, Wasit Perempuan Pertama di J.League Bakal Pimpin Piala Dunia 2022