- PSIS Semarang kembali mengakhiri kebersamaan dengan dua pemainnya.
- Dua pemain yang mengumumkan perpisahan dengan PSIS Semarang ialah Soni Setiawan dan Muhamad Fadli.
- Kedua pemain ini menyusul dua nama sebelumnya yang telah terlebih dahulu berpisah dengan PSIS Semarang.
SKOR.id – PSIS Semarang kembali melepas dua pemainnya setelah resmi mengakhiri kerja sama dengan Abanda Rahman dan Safrudin Tahar.
Kedua pemain teranyar yang sudah dipastikan angkat kaki dari tim beralias Mahesa Jenar itu ialah Soni Setiawan dan Muhamad Fadli.
Mereka kompak mengumumkan perpisahan bersama PSIS melalui akun instagramnya masing-masing.
Melalui akun Instagram pribadinya, Soni Setiawan, mengunggah foto disertai caption, "Matur Nuwun, PSIS Semarang" beserta tagar #freetransfer.
View this post on Instagram
Sedangkan Muhamad Fadli juga mengunggah sebuah foto melalui akun Instagram pribadinya, @99muhamadfadli.
Kiper yang telah menjadi bagian dari skuad Mahesa Jenar sejak tahun 2018 itu menyampaikan ucapan perpisahan yang menyentuh.
"Saya ucapkan terima kasih banyak untuk tim PSIS selama saya berada di tim ini 2018-2021 atas segala kesempatan yang ada,” kata Fadli.
"Terima kasih banyak atas pengalaman dan kepercayaan dari para staf manajemen yang sangat berharga untuk perkembangan diri saya," ia melanjutkan.
Selain itu ia juga menyampaikan kata pamit untuk staf pelatih, manajemen, serta pemain PSIS Semarang lainnya.
View this post on Instagram
Fadli mengatakan, bantuan mereka sangat berarti besar dalam perjalanan serta perkembangan kariernya di dunia sepak bola.
"Saya juga mohon maaf atas banyaknya salah, perilaku dan ucapan yang tidak berkenan. Saya pamit, terima kasih, sampai jumpa lain waktu Insyaallah," ujarnya.
Sebelumnya, kebersamaan Safrudin Tahar bersama PSIS Semarang yang sudah terjalin selama tujuh tahun telah resmi berakhir sejak Kamis (29/4/2021).
Safrudin Tahar menyusul jejak Abanda Rahman yang hengkang dari PSIS Semarang jelang digulirkannya kompetisi Liga 1 2021-2022 yang rencananya dimulai Juli mendatang.
Sebelumnya, kontrak Abanda Rahman bersama PSIS telah terlebih dahulu berakhir, yakni pada Selasa (27/4/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita PSIS Lainnya:
Safrudin Tahar Resmi Jadi Pemain Borneo FC, Selepas 7 Musim Bersama PSIS Semarang
Kisah Manis 7 Tahun Antara PSIS Semarang dan Safrudin Tahar Berakhir
PSIS Semarang Lepas Abanda Rahman, Yoyok Sukawi Beberkan Alasannya