- Manchester City berhasil meraih kemenangan lawan Swansea City.
- Gol pertama Man City pada laga ini dicetak oleh Kyle Walker.
- Sudah 10 tahun lamanya Walker tak cetak gol di Piala FA.
SKOR.id - Setelah 10 tahun, akhirnya Kyle Walker mencatatkan namanya lagi di papan skor laga Piala FA.
Manchester City berhasil menang 3-1 saat melawan Swansea City pada laga Piala FA, Kamis (11/2/2021) dini hari WIB.
Gol pertama Manchester City hadir saat laga berjalan setengah jam dari kaki bek kanan mereka, Kyle Walker.
Menurut catatan Opta, Walker sudah lama sekali tak mencetak gol di Piala FA, tepatnya sudah 10 tahun!
Terakhir kali ia mencetak gol di Piala FA adalah pada Januari 2011 saat dipinjamkan ke Aston Villa pada laga melawan Sheffield United.
Setelah itu, ia tak mencetak gol di Piala FA untuk Tottenham Hotspur maupun di Man City.
Gol malam tadi ia cetak lewat tendangan dari sisi kanan yang lebih mirip dengan umpan lambung yang salah sasaran.
Usai laga, Walker bercanda soal ini dan mengatakan ia memang berniat mencetak gol dari sisi sayap.
2011 - Kyle Walker has scored his first FA Cup goal in 3686 days, last netting in this competition for Aston Villa versus Sheffield United back in January 2011. Intentional. pic.twitter.com/ccs48OMvT1— OptaJoe (@OptaJoe) February 10, 2021
"Saya hanya melihat tiang jauh dan berpikir saya akan mencetak gol dari sana," ujar Walker bercanda.
"Itu sebenarnya memang umpan lambung, tetapi dengarkan, kami pantas mendapatkan sedikit keberuntungan dengan cara kami bermain dan saya beruntung bisa masuk papan skor."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
3 Alasan Barcelona Kalah dari Sevilla Menurut Koeman: Ruang Bebas dan VAR https://t.co/CA5XrMvLL1— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 11, 2021
Berita Manchester City Lainnya:
Catatkan 15 Kemenangan Beruntun, Manchester City Masuk Buku Rekor
Hasil Swansea vs Manchester City: The Citizens Tundukkan The Swans