- Sesmenpora, Gatot S. Dewa Broto mengungkap usulan Polri terkait menambahkan pemain Liga 1 masuk dalam daftar prioritas penerima vaksin Covid-19.
- Padahal, Kemenpora telah memiliki 1.500 nama atlet, pelatih, dan ofisial yang mendapatkan prioritas vaksinasi Covid-19.
- Dalam daftar tersebut para pemain Liga 1, kecuali para pemain yang bergabung dengan timnas Indonesia, tidak menjadi prioritas penerima vaksin dari pemerintah.
SKOR.id - Polri sempat mengusulkan kepada Kemenpora agar pemain, ofisial, dan orang-orang yang terlibat dalam penyelenggaraan Liga 1 dan Liga 2 agar dimasukkan daftar prioritas penerima vaksin Covid-19.
Hal itu diungkapkan Sekretaris Kementrian Pemuda dan Olahraga (Sesmenpora), Gatot S. Dewa Broto.
Menurut Gatot, usulan tersebut diajukan Polri saat Kemenpora mengadakan rapat koordinasi bersama PSSI, PT LIB, Polri, Satgas Covid-19, dan KONI pada Rabu (10/2/2021) lalu.
"Pihak kepolisian memohon kepada Kemenpora agar para pemain, ofisial, dan tenaga pendukung seandainya jadi kompetisi itu (digelar) dimohonkan untuk diprioritaskan divaksin," kata Gatot dikutip dari Antara.
Padahal, Kemenpora telah mengusulkan 1.500 nama atlet, pelatih, dan ofisial yang mendapatkan prioritas vaksinasi Covid-19.
Dalam daftar tersebut para pemain Liga 1, kecuali para pemain yang bergabung dengan timnas Indonesia, tidak menjadi prioritas penerima vaksin dari pemerintah.
Adapun prioritas penerima vaksin tersebar dalam 17 cabang olahraga, di antaranya bulu tangkis, angkat besi, renang, pencak silat, voli, dan menembak.
Sementara itu, menurut Gatot, hingga saat ini pihak kepolisian masih mempertimbangkan pemberian izin menggelar kompetisi sepak bola di tengah pandemi.
"Memang ini sedang pertimbangan pihak kepolisian karena beberapa syarat yang ketat sekali," ujar Gatot.
"Enggak boleh ada penonton, di luar stadion tidak ada kerumunan, jadi tidak ada cerita di luar stadion ada penonton. Nonton bareng juga tidak boleh," Gatot menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Fokus dan Harapan Bek Persebaya saat Kompetisi Liga 1 Vakum
Presiden MUFC Minta Rahmad Darmawan Orbitkan Pemain Akademi di Liga 1 2021
Slemania Siap Patuhi Aturan Liga 1 2021, tapi Ada Satu Permohonan untuk PT LIB