- Nama merupakan salah satu hal yang penting untuk para pemain profesional esport.
- Sering mengganti nickname, Chase mengaku jika nama-nama yang ia gunakan terinspirasi dari sebuah karakter.
- Chase sendiri mengaku jika gemar berganti-ganti nama in game karena mudah bosan.
SKOR.id - Nama merupakan salah satu hal yang penting untuk para pemain profesional esport.
Beberapa pemain bahkan menyebutkan jika nama yang ia gunakan terdapat unsur hoki untuk dirinya.
Namun berbeda dengan BNW Chase yang beberapa waktu ini mengganti namanya.
Sebelum menggunakan nama Chase eks Bigetron Ace ini menggunakan nama Poteto.
Sering mengganti nickname, Chase mengaku jika nama-nama yang ia gunakan terinspirasi dari sebuah karakter.
"Kadang aku tu suka sama karakter ini, jadi aku pakai namanya," ucap Chase saat media interview dengan PUBG Mobile Indonesia.
"Biasanya aku pakai nama dengan karakter yang punya sifat bijaksana dan punya pikiran mau maju," tambahnya.
Chase sendiri mengaku jika gemar berganti-ganti nama in game karena mudah bosan.
Saat ini Chase dan timnya sedang berlaga di turnamen PMVB Season 1.
Tim BNW sendiri kini berada di peringkat 12 dengan perolehan 156 total poin.
Berita PUBG Mobile lainnya:
Unfaedah Tanara Sebut Pasangan Babyla dan Ryzen jadi Panutan dalam Bermain PUBG Mobile