- Sergio Busquets mengalami benturan horor saat menghadapi Atletico Madrid.
- Akibat benturan keras tersebut, Sergio Busquets harus dilarikan ke rumah sakit.
- Laga Barcelona melawan Atletico Madrid berakhir dengan skor imbang 0-0.
SKOR.id - Gelandang Barcelona, Sergio Busquets, harus dilarikan ke rumah sakit usai laga melawan Atletico Madrid.
Sergio Busquets mengalami benturan keras dalam laga melawan Atletico Madrid di Camp Nou, Sabtu (9/5/2021).
Benturan tersebut terjadi pada menit ke-26, kepala Busquets tampak berbenturan dengan bek Atletico Madrid, Stefan Savic.
Busquets pun mengalami mimisan usai benturan tersebut.
Awalnya, Busquets mampu melanjutkan laga, tetapi akhirnya harus digantikan oleh Ilaix Moriba.
Menurut laporan Marca, pemain berusia 32 tahun tersebut didiagnosis menderita memar di wajah dan di daerah rahang atas.
Sehinnga seusai laga Busquets harus dilarikan ke rumah sakit akibat benturan tersebut.
Menurut laporan yang sama, Busquets dalam kondisi yang baik dan kemungkinan masih bisa tampil pada laga selanjutnya.
Namun, kemungkinan Busquets harus memakai topeng jika dia bertanding pada laga selanjutnya.
Laga melawan Atletico Madrid sendiri berakhir dengan skor imbang 0-0.
Akibat hasi tersebut, Barcelona saat ini masih tertahan di urutan kedua klasemen sementara dengan perolehan 75 poin alias terpaut dua poin dari Atletico Madrid yang berada di puncak.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
SIARAN LANGSUNG GRATIS J.LEAGUE BULAN MEI @J_League_En
Beberapa laga dari J.League Cup dan Meiji Yasuda J2 League memang tersaji gratis untuk fans di Indonesia. Untuk bulan Mei, ada tujuh laga yang akan disiarkan langsung.
Selengkapnya: https://t.co/8p7wEqmRh7 pic.twitter.com/ri4N6N8Duv— SKOR.id (@skorindonesia) May 3, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
Luis Suarez dan Deretan Mantan Bintang Barcelona yang Kembali ke Camp Nou
VIDEO: Kilas Balik Barcelona vs Atletico Madrid - Tendangan Roket Dani Alves