- Tottenham Hotspur kalah 1-3 dari Liverpool pada laga lanjutan Liga Inggris, Jumat (29/1/2021).
- Serge Aurier disebut marah dan menolak kembali ke lapangan pada babak kedua.
- Jose Mourinho dituduh menjadi penyebab Serge Aurier marah.
SKOR.id - Bek Tottenham Hotspur, Serge Aurier dikabarkan ngambek kepada Jose Mourinho pada laga kontra Liverpool.
Ya, bek berkebangsaan Prancis itu dikabarkan tak terima disebut sebagai biang kerok terciptanya gol pertama Liverpool jelang babak pertama seusai.
Sebagai pemain belakang, Serge Aurier disebut telah melakukan berbagai upaya untuk menghentikan laju Roberto Firmino.
Laporan menyebut, ada perdebatan cukup sengit di ruang ganti Tottenham Hotspur saat jeda laga.
Imbasnya, Serge Aurier menolak kembali ke lapangan untuk melanjutkan babak kedua.
Jose Mourinho pun lantas memasukkan Harry Winks sebagai penganti Serge Aurier.
Pelatih asal Portugal itu juga menolak disalahkan atas "ngambeknya" Serge Aurier dini hari tadi.
Menurut Jose Mourinho, gol mengejutkan di akhir babak pertama tentu membuat "luka" di hati beberapa pemain. Dan, itu wajar.
"Tentu saja, itu adalah suasana tim yang sulit untuk menerima Anda kalah," kata Mourinho.
"Sulit untuk menerimanya karena gol tersebut, dalam beberapa aspek, merupakan tiruan dari peluang yang mereka miliki di menit pertama."
"Jadi, tentu saja, ini adalah suasana hati di mana beberapa orang tidak bahagia," tuturnya.
Namun tampaknya, bukan Serge Aurier yang salah. Spurs memang tak cukup perkasa melawan kuatnya Liverpool dini hari tadi.
Buktinya, Trent Alexander-Arnold dan Sadio Mane bergantian merobek gawang Hugo Lloris pada babak kedua.
Tottenham Hotspur hanya mampu membalas satu gol lewat Pierre-Emile Hojbjerg. Klub asal London Utara itu kalah dengan skor 1-3.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
View this post on Instagram
Berita Liverpool Lainnya
Prediksi Tottenham Hotspur vs Liverpool: Target The Reds Kembali ke Trek Kemenangan
Liverpool Disarankan Beli Dayot Upamecano untuk Atasi Krisis Pertahanan