- Winger Kawasaki Frontale, Marcinho siap membantu rekan setimnya, Leandro Damiao menjadi top skor J1 League.
- Leandro Damiao akan berkonfrontasi langsung dengan Daizen Maeda saat keduanya bentrok siang ini (4/12/2021).
- Kawasaki Frontale akan memainkan pekan terakhir J1 League 2021 di kandang Yokohama F.Marinos.
SKOR.id - Kawasaki Frontale yang sudah menjuarai Meiji Yasuda J1 League 2021 punya senjata serangan baru yaitu winger asal Brasil, Marcinho.
Pemain 26 tahun yang didatangkan pada Agustus 2021 dengan cepat beradaptasi dalam permainan Kawasaki Frontale dan ikut berperan dalam sukses timnya menjadi juara liga.
Kini, Marcinho punya ambisi baru di pekan terakhir J1 League saat menantang Yokohama F.Marinos hari ini, Sabtu (4/12/2021).
Marchinho ingin membantu Leandro Damiao, bomber Kawasaki Frontale, menjadi top skor liga musim ini.
Seperti diketahui Damiao sedang bersaing dengan penyerang Yokohama FM, Daizen Maeda dalam perebutan gelar pemain tersubur liga Jepang musim ini.
Kedua pemain ini sama-sama mengumpulkan 22 gol dan duel nanti akan menjadi pertarungan mereka.
Dan Marcinho yang bergabung pada musim panas siap membantu Damiao mewujudkan ambisi tersebut.
Mantan pemain CQ Liangjiang ini punya kualitas dribbling cepat yang menjadi senjata terbesarnya. Dia telah bekerja dengan baik sebagai penerus Kaoru Mitoma, yang terbang ke Eropa pada musim panas lalu.
Marchinho dia telah berpartisipasi dalam 10 pertandingan beruntun Kawasaki, mencetak satu gol dan empat assist.
“Jujur, saya datang ke Jepang dalam kondisi yang sangat buruk, jadi ada perbedaan level dibandingkan pemain frontale lainnya," tuturnya.
Namun, perlahan ia mampu mengejar ketinggalannya berkat bantuan staf dan rekan satu tim, salah satunya Damiao yang juga orang Brasil.
"Dia adalah pemain penting dan penting dalam sejarah klub ini. Ini juga penting bagi saya karena saya dekat dengannya dalam posisi di lapangan.
"Saya ingin membantunya dan saya ingin melakukan yang terbaik untuk mendukungnya.
"Akan sangat menyenangkan jika saya bisa membantu 'big brother' saya menjadi pencetak gol terbanyak musim ini," tandasnya.
Menang atas Arsenal, Michael Carrick Tiba-tiba Putuskan Tinggalkan Man United
Klik link untuk baca https://t.co/xSjNEdLTMa— SKOR.id (@skorindonesia) December 3, 2021
Berita J.League lainnya:
Preview J1 League Pekan Ke-38: Musim 2021 Masuk ke Garis Finis
Sagan Tosu vs Vissel Kobe: Duel Sakai Bersaudara di Pekan Terakhir J1 League 2021