- Pembalap F1 dari tim Scuderia Alpha Tauri, Pierre Gasly, mengumumkan pemenang kontes desain helm yang diadakannya pada awal Mei.
- Pemenangnya bernama Laura Itzel Estrada, seniman muda asal Meksiko yang baru 21 tahun.
- Seperti pada helm resmi tim Pierre Gasly, Laura Itzel Estrada juga menempatkan nama Jules dan Anthoine di kedua sisi helm rancangannya.
SKOR.id – Seorang perempuan muda asal Meksiko berhasil memenangkan kontes desain helm yang diadakan pembalap Formula 1 (F1), Pierre Gasly.
Pada awal Mei, Pierre Gasly, 24, memasang sebuah pengumuman mengenai kontes desain helm untuknya itu dalam akun jejaring sosialnya.
Berita F1 Lainnya: Soal Aturan Karantina, Pemerintah Inggris Tolak Istimewakan F1
Pembalap F1 dari tim Scuderia Alpha Tauri itu berharap helm barunya nanti itu bisa ia gunakan saat turun di balapan pertamanya musim ini.
Pada Kamis (21/5/2020), pembalap F1 berkebangsaan Prancis itu akhirnya telah menentukan pilihan dari sejumlah desain helm yang diserahkan para kontestan.
Lewat akun Twitter-nya, Pierre Gasly mengumumkan nama sang pemenang kontes.
Dia bernama Laura Itzel Estrada, seorang perempuan yang juga seniman muda asal Meksiko yang baru berusia 21 tahun.
Desain Laura Itzel Estrada yang penuh warna dan dinamis mampu memenangkan hati Pierre Gasly, yang tidak diragukan lagi akan memakainya saat GP Austria pada awal Juli.
Ternyata penampilan Pierre Gasly saat turun dalam balapan GP Meksiko tahun lalu masih melekat dalam ingatan Laura Itzel Estrada, seperti diakuinya dalam Instagram-nya.
“Tantangan @pierregasly benar-benar membuat saya merasa kreatif jadi saya ingin melakukan sesuatu yang berbeda dengan desain helmnya.”
“Saya merasa sangat terinspirasi oleh jaket yang ia kenakan di GP Meksiko, dan semua barang-barang graffiti ini dengan sedikit sentuhan neon.”
Yang menarik, Estrada juga menempatkan nama Jules dan Anthoine di kedua sisi helm, karena berharap kedua pembalap F1 itu akan selalu menjaga Gasly dari langit.
Jules dan Anthoine adalah nama dari Jules Bianchi dan Anthoine Hubert, dua teman dekat Gasly yang mengembuskan napas terakhir mereka di lintasan balap.
Dianggap sebagai calon bintang besar, Anthoine Hubert meninggal dalam kecelakaan maut di balapan F2 di GP Belgia tahun lalu. Usianya baru 22 tahun.
I thought you guys could design my helmet for the first race of the season. Felt I wanted something new, and would like to get your ideas. Please share your designs with me. Just post, tag me and use #GAS10. Design will be choosen on the 10th of May and helmet ready for Race 1.???? pic.twitter.com/eyu9sPGG4Z— PIERRE GASLY ???????? (@PierreGASLY) May 1, 2020
Sementara itu,Jules Bianchi meninggal pada 2015 diakibatkan komplikasi cedera parah yang dialaminya pada balapan GP Jepang pada 2014.
Berita F1 Lainnya: Daniel Ricciardo Ambil Sisi Positif dari Masa Vakum F1 Musim Ini
Gasly pun sebenarnya telah memamerkan helm resmi timnya untuk musim balapan 2020 pada pertengahan Februari.
Pierre Gasly juga telah menempatkan huruf AH dan JB10 pada masing-masing sisi helm.