- Gianluca Pagliuca Rossy resmi menjadi kiper klub Liga 2, Persekat Tegal.
- Persekat Tegal baru saja memperkenalkan amunisi barunya, yakni mantan kiper timnas U-19 Indonesia Gianluca Pagliuca Rossy.
- Kiper 21 tahun itu juga sempat mengikuti seleksi di Rans Cilegon FC.
SKOR.id - Persekat Tegal resmi mengikat kontrak mantan kiper timnas U-19 Indonesia, Gianluca Pagliuca Rossy.
Klub Liga 2, Persekat Tegal resmi merekrut kiper muda, Gianluca Pagliuca Rossy.
Persekat memperkenalkan kiper barunya melalui unggahan di akun Instagram resmi mereka.
"Kiper muda, Gianluca Pagliuca Rossy telah berkomitmen untuk musim 2021. Akhirnya, seorang penjaga gawang!" tulis Persekat, Kamis (29/4/2021).
Sebelumnya Rossy sempat mengikuti seleksi dengan klub Liga 2 lainnya, yakni Rans Cilegon FC.
Diyakini mantan kiper Persija Jakarta itu tidak lolos dalam seleksi yang dikomandoi langsung oleh pelatih Rans Cilegon FC, Bambang Nurdiansyah.
Rossy pernah dipercaya untuk menjaga gawang timnas U-19 Indonesia pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 pada November 2017.
Terlebih, pada musim lalu kiper 21 tahun itu menjadi bagian dari Muba Babel United.
Selain Pagliuca Rossy, Persekat juga sudah mengikat mantan gelandang Arema FC, Arif Suyono.
Sementara untuk posisi pelatih, manajemen Persekat Tegal menunjuk mantan juru taktik PSG Gresik (saat ini PSG Pati), I Putu Gede, sebagai nakhoda tim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 2 Lainnya:
PT LIB Berharap Izin Penyelenggaraan Liga 1 dan Liga 2 Terbit Bulan Depan
Ada Insiden Suporter, Menpora RI Tetap Optimistis Liga 1 dan Liga 2 2021-2022 Dapat Digelar
Legenda Persebaya, Yusuf Ekodono Ungkap Alasan Kuat Liga 1 dan Liga 2 Bisa Bergulir Lagi