- Barcelona menang 2-1 atas Villarreal, Minggu (25/4/2021) malam WIB.
- Lionel Messi sempat dijegal gelandang Villarreal dan dikhawatirkan membuat sang bintang mengalami cedera serius.
- Kabar terbaru menyebut, La Pulga dalam kondisi baik-baik saja.
SKOR.id - Kemenangan Barcelona atas Villarreal pada laga lanjutan Liga Spanyol Minggu malam lalu sempat membawa kekhawatiran tersendiri bagi penggemar.
Bagaimana tidak, Messi sempat dikhawatirkan cedera setelah dijegal pemain Villarreal, Manu Trigueros.
Seperti diketahui, Barca menang 2-1 atas Villarreal pada pekan ke-33 Liga Spanyol, Minggu (25/4/2021) malam WIB.
Ketika laga memasuki menit ke-63, Trigueros melompat untuk menjegal dan menyapu kaki Messi. Manuver berbahaya tersebut akhirnya berbuah kartu merah untuk gelandang asal Spanyol itu.
Meski Trigueros sudah diberi hukuman. Akan tetapi, manajemen dan penggemar sempat dibuat waswas.
Mereka takut jika cedera yang diderita La Pulga serius dan membuatnya absen pada beberapa laga krusia Barcelona musim ini.
Akan tetapi dilansir dari IB Times, kekhawatiran tersebut akhirnya terjawab.
Messi dikabarkan tidak mengalami cedera serius, dan fans Barcelona lega memiliki kapten mereka yang tersedia untuk pertandingan penting yang tersisa.
Raksasa asal Katalan itu kini duduk di pos ketiga dengan perolehan poin 71, sama dengan angka milik Real Madrid.
Lionel Messi dan kawan-kawan masih punya kans untuk menggeser Atletico Madrid di puncak klasemen dan menjuarai Liga Spanyol musim ini.
Selanjutnya, Barcelona akan bertemu Granada sebelum melawat ke markas Valencia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Persija Juara Piala Menpora 2021, Borneo FC dan Persik Kediri Bereaksi#DukungDariRumah #BarengSkorhttps://t.co/0iFkitZBXk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 26, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
Tetap Dukung European Super League, Barcelona Kena Sentil Presiden UEFA
Ronald Koeman Berharap Lionel Messi Tinggal Lebih Lama di Barcelona