- Ajang Piala Eropa 2020 (Euro 2020) telah memasuki babak semifinal.
- Italia akan bertemu Spanyol, sedangkan Inggris akan menghadapi Denmark.
- Aksi komika akan meramaikan babak semifinal dan final Euro 2020.
SKOR.id - Sebanyak empat tim telah memastikan tempat di semifinal Piala Eropa 2020 (Euro 2020) yaitu, Italia, Spanyol, Inggris, dan Denmark.
Italia akan berhadapan dengan Spanyol di semifinal Euro 2020, sedangkan Inggris akan ditantang oleh Denmark.
Menyemarakkan babak semifinal dan final Euro 2020, komika-komika ternama Indonesia akan mengadakan stand up battle.
Program stand-up battle ini merupakan kolaborasi antara Heineken, selaku sponsor resmi Euro 2020, dengan komika Indonesia yang tergabung di Cameo Project.
Selain untuk menyemarakkan Euro 2020, ada pesan khusus yang ingin disampaikan melalui kampanye “Heineken Euro 2020 Enjoy the Rivalry, #SupportResponsibly”.
Pesannya adalah mengajak para pencinta sepak bola di seluruh dunia, termasuk di Indonesia, untuk dapat tetap menikmati persaingan Euro 2020 secara bertanggung jawab di tengah keterbatasan mereka untuk dapat menyaksikan pertandingan beramai-ramai selama pandemi.
Jessica Setiawan, Direktur Marketing Multi Bintang Indonesia, bagian dari the Heineken Company, juga ingin agar pendukung tim sepak bola tetap bisa merayakan dan menikmati persaingan Euro 2020.
Dengan menjalankan kampanye tersebut, diharapkan dapat menghadirkan tontonan yang bisa disaksikan dari rumah.
Selain itu, suasana semifinal dan final Euro 2020 juga lebih semarak dengan adanya stand up yang dilakukan oleh para komika dari Cameo Project.
Stand up battle “Enjoy the Rivalry” menghadapkan para komika untuk bertanding membela tim-tim nasional favorit mereka yang akan berlaga di babak semifinal dan final.
Martin Anugrah, komika Cameo Project berharap stand up battle “Enjoy the Rivalry” akan menjadi cara yang baru, berbeda, dan jenaka bagi para fans sepak bola di Indonesia untuk dapat menikmati serunya persaingan antarsuporter tim nasional di Euro 2020.
"Melalui stand up battle ‘Enjoy the Rivalry’, kami dan Heineken akan menunjukkan bahwa persaingan antarsuporter sepak bola dapat dilakukan dengan cara yang menyenangkan, segar, dan tetap mengedepankan sportivitas. Serunya persaingan ini dapat dirasakan salah satunya dengan menonton open-mic battle ‘Enjoy the Rivalry’ dan berinteraksi di media sosial sesudahnya," ujar Martin.
Aksi para komika ini bisa disaksikan melalui kanal YouTube Cameo Project pada 6 Juli 2021 ini, dan untuk episode final akan tayang pada 11 Juli 2021, ditambah kehadiran bintang tamu spesial.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Diminati PSG, Gianluigi Donnarumma Disarankan Berpikir Matang-Matang https://t.co/7zEQX2W7CE— SKOR.id (@skorindonesia) July 5, 2021
Berita Piala Eropa 2020 lainnya:
Pelatih Denmark Berharap Pendukung Tim Dinamit Bisa Datang ke Wembley
Italia vs Spanyol: Cesar Azpilicueta Bandingkan Jorginho dengan Sergio Busquets