- Vinicius Junior menyelamatkan Real Madrid dari kekalahan melawan Real Sociedad.
- Satu gol dari Vinicius Junior pada menit ke-89 menjadi penyelamat Real Madrid.
- Vinicius membuat catatan penting setelah laga Real Madrid vs Real Sociedad.
SKOR.id - Vinicius Junior menyelamatkan Real Madrid dari kekalahan saat menjamu Real Sociedad pada pertandingan pekan ke-25 di Liga Spanyol.
Tampil di Stadion Alfredo Di Stefano, Selasa (2/3/2021) dini hari WIB, Real Madrid bermain imbang 1-1 dengan Real Sociedad.
Sempat tertinggal dari Real Sociedad, gol Vinicius Junior membuat Real Madrid mampu menyamakan kedudukan.
Gol tersebut membuat Real Madrid terhindar dari kekalahan, dan membuat Real Madrid masih mendapatkan satu poin.
Selain menjadi penyelamat Real Madrid, Vinicius Junior juga membuat catatan penting seusai pertandingan.
Pemain asal Brasil itu telah tampil sebanyak 100 kali untuk Real Madrid di semua kompetisi.
Total, Vinicius Jr juga menyumbangkan 13 gol dalam 100 penampilan untuk Real Madrid tersebut.
Dilansir dari Opta Vinicius Jr merupakan pemain kelahiran tahun 2000 pertama yang membuat catatan tersebut bersama Real Madrid.
Hasil imbang ini tetap penting bagi Real Madrid sekaligus mendapat tambahan satu poin untuk menyamai perolehan poin Barcelona saat ini, 53.
Meski begitu, hasil kurang maksimal ini membuat El Real harus berjuang ekstra keras jika ingin memenangi Liga Spanyol.
Apalagi lawan mereka selanjutnya adalah Atletico Madrid yang merupakan pemuncak klasemen Liga Spanyol.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Real Madrid vs Real Sociedad: Imbang, Los Blancos Gagal Lewati Barcelona https://t.co/ZcgGUEp4Jh— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 1, 2021
Berita Real Madrid lainnya:
Tertarik Rekrut Mohamed Salah, Real Madrid Harus Berani Boros
Gareth Bale Menjadi Kunci Kepindahan Kylian Mbappe ke Real Madrid