- Striker Paris Saint-Germain (PSG), Mauro Icardi, dikabarkan akan segara kembali ke Liga Italia.
- Namun, kali ini, striker asal Argentina itu akan berseragam AC Milan.
- Icardi punya kesempatan untuk balas dendam kepada mantan timnya, Inter Milan.
SKOR.id - Striker Paris Saint-Germain (PSG), Mauro Icardi, diyakini memiliki peluang besar untuk balas dendam kepada mantan timnya, Inter Milan.
Mauro Icardi dikabarkan sudah mencapai kata sepakat dengan manajemen AC Milan untuk kembali ke Italia secepatnya.
Dilansir dari Sempre Inter, I Rossoneri bahkan siap mengeluarkan dana hingga 40 juta euro (Rp689 miliar) untuk memboyong sang pemain ke San Siro.
Rencananya Mauro Icardi bakal didapuk sebagai penerus Zlatan Ibrahimovic, yang semakin dekat dengan masa pensiun.
Penampilan Zlatan Ibrahimovic bersama AC Milan tak perlu diragukan lagi. Namun, usia sang pemain yang sudah menginjak 39 tahun jadi pertimbangan.
Banyak pemain yang sudah memutuskan gantung sepatu pada usia tersebut atau mungkin mulai menjajaki profesi lain, termasuk jadi pelatih.
Belum diketahui sampai berapa lama AC Milan akan mempertahankan Zlatan Ibrahimovic. Bisa jadi sampai 40 tahun atau lebih.
Meski demikian, Zlatan Ibrahimovic tetap harus memiliki suksesor. Dan, Mauro Icardi dianggap sosok yang ideal untuk mengambil peran tersebut.
Jika Icardi bergabung lebih cepat, sang pemain bisa belajar terlebih dahulu dari seniornya itu di AC Milan.
Kedatangan Mauro Icardi ke AC Milan diyakini akan membuat rival mereka, Inter Milan, khawatir.
Sebab, ada kemungkinan Mauro Icardi, yang musim lalu dianaktirikan oleh pelatih Antonio Conte, bakal balas dendam.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Liga Italia Lainnya:
Pulang ke Inter Milan, Tugas Ivan Perisic Bertambah Berat
Inter Milan Kemungkinan Besar Pagari Ivan Perisic dan Radja Nainggolan