- Eriyanto adalah salah satu bek Persib Bandung yang belum sedetikpun main di Liga 1 2022-2023.
- Dari era Robert Alberts sampai Luis Milla, Eriyanto belum juga dilirik untuk dimainkan bersama Maung Bandung.
- Di Liga 1 2022-2023, Eriyanto adalah salah satu rekrutan anyar Persib Bandung.
SKOR.id - Bek sayap Persib Bandung, Eriyanto punya ambisi besar di putaran kedua Liga 1 2022-2023.
Pemain asli Sukabumi ini berharap bisa memberi kontribusi lebih untuk skuad Pangeran Biru.
Sejak bergabung dengan Maung Bandung awal musim ini, mantan pemain Persis Solo ini masih belum merasakan atmosfer pertandingan resmi.
Efek ketatnya persaingan dengan pemain menjadi tantangan yang masih harus dihadapi Eriyanto.
Di putaran kedua, pemain kelahiran 12 Maret 1996 inipun tak mengusung target yang terlalu muluk.
Dia akan terus berusaha meraih kepercayaan pelatih untuk mendapatkan kesempatan bermain di paruh musim kompetisi 2022-2023.
"Saya harus lebih bekerja keras dalam latihan," ujar Eriyanto dikutip dari situs resmi Persib.
"Saya mencoba memecut diri sendiri dengan fokus pada persiapan bersama tim supaya bisa meraih menit bermain."
Meskipun sulit meraih kesempatan bermain secara reguler, Eriyanto tetap optimistis kerja kerasnya sejauh ini bisa berbuah manis.
Pemain yang sempat membela Persiraja ini juga mengatakan, dalam sepak bola semua dapat terjadi. Tetapi, dia sadar semuanya perlu kerja keras.
"Saya percaya kerja keras dan keseriusan serta fokus bisa jadi modal untuk bisa menggapai ambisi tersebut," tutur Eriyanto.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2022-2023: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Skor 5: Fakta Menarik dari Klasemen Paruh Musim Liga 1 2022-2023