- Khabib Nurmagomedov akhirnya meneruskan karier olahraganya tetapi tak sebagai petarung.
- Penyerang dalam sepak bola adalah karier baru Khabib Nurmagomedov.
- Klub kasta ketiga Liga Rusia atau Football National League 2 jadi destinasi baru Khabib Nurmagomedov.
SKOR.id - Legenda UFC Khabib Nurmagomedov menandatangani kontrak dengan tim sepak bola kasta ketiga Liga Rusia, FC Legion Dynamo.
Setelah pensiun dari MMA, Khabib Nurmagomedov memang belum lagi punya kegiatan baru.
Kini, dia bakal kembali ke arena olahraga tetapi tak sebagai petarung melainkan jadi penyerang untuk kompetisi Football National League 2.
Lelaki sensasional asal Dagestan memang bergairah dengan sepak bola, walau dia sebelumnya adalah petarung kelas atas.
Khabib Nurmagomedov mendukung Real Madrid dan sering berbagi pengetahuannya tentang olahraga paling populer ini.
Seusai gantung sarung tangan UFC, Khabib Nurmagomedov mengaku siap bermain sepak bola secara profesional.
Menurut laporan media Rusia RT, impiannya kini terwujud setelah menyelesaikan kesepakatan dengan Legion Dynamo, klub yang didirikan pada 2015.
Khabib Nurmagomedov, yang memiliki hubungan baik dengan Cristiano Ronaldo, pernah mengatakan bahwa dia lebih suka menonton pertandingan sepak bola daripada MMA.
Mantan juara kelas ringan UFC pada Januari lalu memamerkan kemampuannya dalam pertandingan sepak bola di Dubai melawan legenda AC Milan, Clarence Seedorf.
Saat itu, Khabib Nurmagomedov mengunggah video dia berlari via akun Instagram miliknya dengan caption yang terlihat sangat antusias.
"Siap untuk penampilan pertama saya di sepak bola. Saya pemain berstatus free agent dan bersedia menerima tawaran apapun."
Kemudian, sosok berusia 32 tahun ini mendapat tawaran dari klub kasta tiga Liga Rusia, FC Kamaz yang siap menjajal bintang MMA tersebut.
Hanya saja, tidak jelas kapan Khabib Nurmagomedov akan bermain dengan tim barunya atau apakah dia benar-benar akan menjadi anggota skuad itu.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Bagaimana peluang tim lain serta dan peta kekuatan para calon juara #EPL ini?
Baca selengkapnya di artikel berikut https://t.co/aTgxYSTjHb— SKOR.id (@skorindonesia) August 13, 2021
Berita Khabib Nurmagomedov Lainnya:
Hina Mendiang Ayah Khabib Nurmagomedov, Jake Paul Sebut Conor McGregor Bodoh
Olimpiade Tokyo 2020: Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Kelolosan Petinju ROC ke Final
Demi Khabib Nurmagomedov, Islam Makhachev Tantang Tony Ferguson