- Schalke 04 kabarnya ingin merekrut kembali Sead Kolasinac dari Arsenal.
- Sebelumnya, Schalke melepas bek asal Bosnia ke Arsenal itu pada 2017.
- Pembicaraan kedua pihak tersebut kabarnya sudah berlangsung.
SKOR.id - Klub Liga Jerman, Schalke 04, dikabarkan ingin membawa pulang Sead Kolasinac dari Arsenal.
Sead Kolasinac adalah pemain yang didatangkan ke Emirates Stadium dari Die Konigsblauen pada 2017.
Dilansir Mirror, pihak Arsenal dan Schalke dikabarkan sudah mengadakan pembicaraan terkait Kolasinac.
Tim berjuluk The Gunners itu kabarnya rela melepas bek asal Bosnia itu demi meringankan pengeluaran klub untuk gaji pemain.
Sementara itu, Mikel Arteta yang dipercaya menangani Arsenal sejak Desember lalu tampaknya ingin melakukan perubahan terhadap skuad besutannya.
Pelatih tersebut ingin mendatangkan pemain baru demi memenuhi ambisinya untuk membawa Arsenal ke jalur kesuksesan setelah sebelumnya sukses mempersembahkan trofi Piala FA.
Di sisi lain, Schalke kabarnya tetap percaya diri bisa mendatangkan Kolasinac meskipun keuangan mereka tengah terganggu akibat pandemi virus corona.
Musim 2019-2020, Schalke terseok-seok di Liga Jerman. Klub besutan David Wagner itu hanya finis di posisi ke-12 dan tidak merasakan kemenangan dalam 16 laga terakhir.
Sead Kolasinac sendiri saat ini dikabarkan tengah berada di negara kelahirannya, Jerman lantaran alasan pribadi.
Selama memperkuat Arsenal, bek berusia 27 tahun itu telah tampil dalam 77 pertandingan Liga Inggris, dengan catatan dua gol dan 13 assist.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tampil Impresif, Ante Rebic Ingin Dipermanenkan AC Milanhttps://t.co/0ld3vML0QQ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 25, 2020
Berita Arsenal Lainnya: