- Satu pemain timnas U-16 Indonesia dipastikan absen saat menghadapi Myanmar pada semifinal Piala AFF U-16 2022.
- Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, menyiapkan rotasi pemain untuk menghadapi Myanmar.
- Bima Sakti mengaku tidak ada masalah sebab percaya dengan kedalam skuad timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 2022.
SKOR.id - Jelang semifinal Piala AFF U-16 2022 menghadapi Myanmar, satu pemain timnas U-16 Indonesia belum dinyatakan pulih dari cedera.
Yakni Azzaky Esa Erlangga, yang mengalami cedera ketika timnas U-16 Indonesia menghadapi Singapura pada Grup A Piala AFF U-16 2022, 3 Agustus lalu.
Penyerang sayap asal Lampung itu tak mampu bermain penuh dan harus ditarik keluar pada menit ke-76. Ia digantikan I Komang Ananda Krisna Putra.
Belum pulihnya Azzaky membuat pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, harus melakukan rotasi pemain, tapi tak pusing karena kedalaman skuad yang bagus.
"Azzaki belum begitu fit, kemungkinan akan kami lakukan rotasi lagi. Tapi saya enggak begitu khawatir karena semua pemain siap menghadapi Myanmar," kata Bima Sakti.
"Apalagi beberapa pemain kami dapat mengisi lebih dari satu posisi sehingga dapat dimanfaatkan untuk menambal kekuarangan tim," ia menambahkan, Selasa (9/8/2022).
Sementara itu, pertandingan timnas U-16 Indonesia vs Myanmar akan dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Rabu (10/8/2022) malam.
Pasukan Garuda Muda wajib memenangkan laga tersebut untuk bisa tampil di laga final sekaligus menjaga asa meraih gelar juara Piala AFF U-16 2022.
Untuk itu, Bima Sakti juga menyiapkan taktik untuk mengantisipasi pola permainan Myanmar. Ia menyebut kekuatan lawannya sebanding dengan Vietnam dan Thailand.
Dalam pertandingan nanti, para pemain timnas U-16 Indonesia diminta untuk bermain sabar, menyusun organisasi permainan secara rapi, dan mengurangi kesalahan sendiri.
"Kami harus antisipasi semuanya dengan main lebih sabar, main lebih rapi lagi, jangan bikin kesalahan-kesalahan tak perlu," ujar Bima Sakti.
"Mereka punya semangat juang tinggi seperti Vietnam dan Thailand. Kami sudah latihan tadi pagi, kami juga siapkan antisipasi bagaimana menghadapi kelebihan kekurangan mereka."
"Semua pemain Myanmar di semua posisi bagus. Terpenting tetap kerja keras," pelatih asal Balikpapan itu menjelaskan.
Baca Juga Berita Timnas U-16 Indonesia Lainnya:
Skormeter: Rating Pemain dan MoTM Timnas U-16 Indonesia vs Vietnam di Piala AFF U-16 2022
Piala AFF U-16 2022: Bima Sakti Akui Timnas U-16 Indonesia Dapat Keuntungan di Babak Semifinal
Piala AFF U-16 2022: Pelatih Timnas U-16 Indonesia Ungkap Instruksinya untuk Comeback atas Vietnam