- Barcelona telah mengonfirmasi tiga kandidat presiden baru, pengganti Josep Maria Bartomeu.
- Ketiga kandidat tersebut antara lain Joan Laporta, Victor Font, serta Toni Freixa.
- Pemilihan presiden baru Barcelona akan dilaksanakan pada tanggal 24 Januari ini.
SKOR.id - Barcelona akan segera memiliki presiden barunya pada tahun 2021 ini.
Sebelumnya, posisi presiden Barcelona ditinggal oleh Josep Maria Bartomeu yang memutuskan untuk mengundurkan diri pada bulan Oktober 2020 silam.
Keputusan itu diambil setelah Bartomeu mendapatkan kritik dari berbagai pihak karena dianggap tak mampu membawa Barcelona meraih prestasi.
Dengan mundurnya Bartomeu, klub berjuluk Blaugrana itu akan melaksanakan pemilihan presiden baru.
Barcelona telah mengonfirmasi ada tiga orang yang akan dipilih dalam pilpres tersebut.
Ketiga kandidat tersebut antara lain Joan Laporta, Victor Font, serta Toni Freixa.
Joan Laporta menjadi nama yang paling tidak asing karena sebelumnya ia pernah memimpin Barcelona sejak tahun 2003 sampai 2010.
Sebelumnya, ada empat orang yang mencalonkan diri sebagai presiden klub asal Katalan tersebut.
Namun satu kandidat, yaitu Emili Rousaud, mengundurkan diri lebih awal saat verifikasi.
Pemilihan presiden baru Barcelona akan dilaksanakan pada tanggal 24 Januari ini.
Dari desas-desus yang beredar, siapapun presiden yang akan terpilih bakal memengaruhi masa depan sang megabintang Lionel Messi.
Meski Messi sendiri menyatakan bahwa ia tak mendukung siapapun dalam pemilihan presiden kali ini. Ia memilih untuk tidak berbicara pada siapapun supaya tidak memengaruhi hasil nantinya.
Lionel Messi sendiri sempat meminta permohonan transfer kepada manajemen Barcelona pada akhir musim lalu, gara-gara hubungannya dengan manajemen yang tidak akur.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dianaktirikan Dortmund, Real Madrid Mulai Pikirkan Nasib Reinier Jesus https://t.co/75r70rckTc— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 15, 2021
Berita Barcelona lainnya:
Barcelona Butuh Bek Kiri: Jose Gaya dan Alfonso Pedraza Kandidat Kuat
Mental Kuat di Barcelona, Riqui Puig Ajukan Diri saat Ambil Penalti Penentu