SKOR.id - Striker Inter Milan, Romelu Lukaku, akan main pada leg kedua semifinal Coppa Italia melawan Juventus tengah pekan nanti setelah sanksi satu pertandingannya dibatalkan pada Sabtu (22/4/2023).
Pembatalan sanksi tersebut dilakukan sendiri oleh presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC). Hal ini dilakukan sebagai bentuk sikap FIGC untuk menentang rasialisme.
Inter mengungkapkan kekecewaan mereka pada Jumat ketika Pengadilan Banding Olahraga Italia menguatkan larangan bertanding untuk Lukaku.
Lukaku mendapat sanksi satu pertandingan yang diberlakukan setelah pengusirannya akibat kartu kuning kedua.
Padahal pemain berpaspor Belgia itu dihukum meski dilecehkan secara rasial oleh sebagian fans Juventus pada leg pertama semifinal Coppa Italia.
Namun, Presiden FIGC Gabriele Gravina membatalkan hukuman untuk Lukaku setelah mengevaluasi laporan dari Kantor Kejaksaan Federal.
Laporan tersebut menunjukkan, "Dengan tegas bahwa perilaku pemain yang dikenai sanksi oleh direktur pertandingan didahului oleh tampilan kebencian dan diskriminasi rasial yang serius dan berulang-ulang oleh para penggemar lawan,” kata pernyataan FIGC.
“Itu menegaskan kembali bagaimana perjuangan melawan segala bentuk rasialisme merupakan salah satu prinsip dasar dari sistem olahraga.”
Romelu Lukaku tak dapat menutupi kebahagiaannya atas keputusan tersebut dan mengatakan presiden FIGC menunjukkan kepekaan yang besar terhadap situasi yang dialaminya.
“Saya percaya bahwa berkat intervensinya, keadilan telah tercapai dan ini mengirimkan pesan yang bagus ke seluruh dunia olahraga dan sekitarnya,” kata Lukaku.
“Ini menunjukkan adanya perang terhadap rasialisme."
Penyerang Tim Nasional Belgia ini menjadi target ejekan rasialisme pada leg pertama di Juventus yang terjadi sebelum, selama, dan setelah penalti, yang membuahkan hasil imbang 1-1.
Lukaku lalu diusir ke luar lapangan setelah menerima kartu kuning kedua akibat selebrasi golnya yang dituding provokatif.
Inter Milan bermain imbang 1-1 pada leg pertama di Stadion Allianz, di mana Romelu Lukaku mencetak gol penyama di babak kedua melalui tendangan penalti, sementara Juventus membuka keunggulan via Juan Cuadrado.
Kini giliran La Beneamata menjamu Juventus pada leg kedua untuk menentukan siapa yang bakal lolos ke final Coppa Italia, yang bakal digelar pada Juni mendatang.