- Sandy Walsh melihat sejumlah kekurangan dan kelemahan timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021.
- Menurut Sandy Walsh, bekalnya bermain di Eropa bisa menjadi salah satu solusi untuk timnas Indonesia.
- Sandy Walsh optimistis bisa membantu timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2023.
SKOR.id – Setelah menyaksikan penampilan timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2021, Sandy Walsh mulai mendapatkan gambaran soal peta kekuatan tim yang akan dibelanya.
Gambaran itu diperoleh saat Sandy Walsh menyaksikan duel antara timnas U-23 Indonesia versus Malaysia pada perebutan medali perunggu SEA Games 2021.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Minggu (22/5/2022), timnas U-23 Indonesia memang sukses menang atas Malaysia lewat drama adu penalti.
Pertandingan berakhir sama kuat 1-1 pada waktu normal lewat gol Ronaldo Kwateh (68’) dan Hadi Fayyadh (80’). Langsung ke adu penalti, Garuda Muda menang 4-3.
Menurut Sandy Walsh, ada beberapa kelebihan yang dimiliki oleh timnas U-23 Indonesia selain tentunya juga kekurangan yang harus diperbaiki.
Kekurangan timnas U-23 Indonesia, menurut pemain keturunan Indonesia yang lahir di Belgia itu, terletak pada aspek pengalaman.
"Saya pikir detail yang harus ditingkatkan, karena detail sangat penting, tetapi semangatnya sudah ada," kata Sandy Walsh, dikutip dari situs resmi PSSI.
"Semuanya baik. Saya pikir organisasinya sudah bagus, tetapi mungkin pengalamannya masih sedikit," ia melanjutkan.
Oleh karena itu, Sandy Walsh ingin menularkan pengalamannya selama bermain di Eropa kepada timnas Indonesia, terutama para pemain muda.
Dengan pengalaman itu, pemain berusia 27 tahun ini merasa yakin apabila skuad Garuda bisa melaju ke putaran final Piala Asia 2023.
"Jadi, saya berharap dapat bergabung ke langkah berikutnya dan berbagi pengalaman saya dengan semua pemain dan juga pemain muda," kata Sandy Walsh.
"Saya pikir itu akan menjadi campuran yang baik dan mencoba untuk sampai ke Piala Asia. Itulah tujuan berikutnya."
"Semangat, Garuda Muda. Kerja keras yang bagus, enjoy, dan tujuan selanjutnya adalah Piala Asia. Tetap semangat," ia memungkasi.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Bersama Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong Hadapi Situasi Paling Buruk Sepanjang Kariernya
SEA Games 2021: Tiga Hal yang Diwaspadai Pelatih Malaysia dari Timnas U-23 Indonesia