SKOR.id - Dua pemain Timnas Indonesia yaitu Sandy Walsh dan Jordi Amat berkiprah di AFC Champions League (ACL) Elite 2024-2025, hari ini.
Namun, hasil berbeda dialami kedua pemain tersebut bersama klub masing-masing.
Sandy Walsh menuai hasil positif bersama klubnya, Yokohama F. Marinos. Ya, Sandy Walsh ikut berperan dalam mengantarkan Yokohama F. Marinos melaju ke babak perempat final ACL Elite 2024-2025.
Itu setelah, mereka menang telak 4-1 atas Shanghai Port FC (Cina) pada leg kedua babak 16 besar di Stadion Yokohama, Selasa (11/3/2025).
Dengan demikian, Yokohama F. Marinos lolos ke perempat final dengan agregat skor 5-1, setelah pada leg pertama menang dengan skor tipis 1-0 di kandang Shanghai Port.
Dalam laga leg kedua, Sandy Walsh dimainkan sebagai starter untuk menjadi salah satu bek tengah. Pemain berusia 29 tahun ini pun tampil apik bahkan ikut menyumbangkan assist bagi gol keempat Yokohama F. Marinos yang dicetak oleh Anderson Lopes pada menit ke-56.
Sedangkan tiga gol lainnya yang dicetak Yokohama F. Marinos pada laga ini dicatatkan atas nama Daiya Tono (2’), Anderson Lopes (29’), dan Yan Matheus Santos Souza (44’).
Sebaliknya, hasil negatif didapatkan Jordi Amat bersama klubnya Johor Darul Takzim (JDT). Menyusul, mereka menelan kekalahan di kandang sendiri saat menjamu Buriram United (Thailand) pada leg kedua babak 16 besar ACL Elite 2024-2025, malam ini.
Dalam laga tersebut, JDT kalah dengan skor tipis 0-1. Hasil ini membuat JDT kalah agregat 0-1 dari Buriram United, setelah pada leg pertama kedua tim bermain imbang tanpa gol.
Berbeda dengan leg pertama, Jordi Amat hanya menjadi pemanis bangku cadangan pada leg kedua ini.
Gol tunggal kemenangan Buriram United dicetak oleh Suphanat Mueanta pada menit ke-58.
Sementara itu, babak perempat final ACL Elite 2024-2025 akan digelar di Jeddah, Arab Saudi, 25-26 April mendatang.
Pada babak itu, Yokohama F. Marinos masih menunggu pemenang dari laga Shanghai Shenhua vs Kawasaki Frontale.