- Martin Odegaard mengucapkan salam perpisahan kepada Real Sociedad.
- Martin Odegaard mengatakan bahwa tahun ini menjadi tahun yang tak terlupakan.
- Salam perpisahan ini menjadi tanda bahwa sang gelandang akan kembali ke Real Madrid.
SKOR.id - Berbagai spekulasi tentang masa depan Martin Odegaard mulai menemui titik terang setelah sang pemain mengucapkan salam perpisahan kepada Real Sociedad.
Odegaard bermain untuk Real Sociedad setelah dipinjamkan satu musim oleh Real Madrid sebagai klub pemilik.
Gelandang itu menjadi salah satu andalan di klub berjuluk La Real tersebut setelah mencatatkan 7 gol dan 9 assist dari 36 laga.
Pemain asal Norwegia itu mengucapkan salam perpisahan di media sosialnya dengan menggunakan akrostik dari nama depannya, Martin.
"Magic, Agility, Real, Talent, Intelligence, North," tulis Odegaard dalam bahasa Inggris, dikutip dari Marca.
"Dan juga komitmen. Tahun ini adalah tahun yang tidak terlupakan, fantastis. Terima kasih," lanjut tulisan Odegaard.
Lebih lanjut, gelandang berusia 21 tahun itu mengucapkan terima kasihnya untuk klub dan penggemar Real Sociedad.
"Saya ingin mengirimkan pesan ini sebagai ucapan perpisahan, tapi juga sebagai ucapan terima kasih atas tahun yang tak terlupakan bagi saya."
"Anda membantu saya seperti pemain akademi lainnya. Saya tidak akan melupakan dukungan Anda. Saya ingin berterima kasih untuk klub atas kepercayaan diri yang diberikan," katanya.
"Saya juga berterima kasih kepada rekan setim dan staf yang membantu saya berkembang. Sudah waktunya mengucapkan selamat tinggal, tapi Anda punya Txuri Urdin di sini."
Salam perpisahan itu sekaligus menjadi pertanda bahwa Martin Odegaard bakal kembali memperkuat Real Madrid untuk musim 2020-2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Neymar: PSG Tidak Pernah Berpikir Akan Tersingkirhttps://t.co/69R9fORevb— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 12, 2020
Berita Real Madrid Lainnya:
Real Madrid Putuskan Tak Beli Pemain Baru, Dani Ceballos Diuntungkan
Gaya Hidup Mewah, Motivasi Gareth Bale Tak Tinggalkan Real Madrid