- Melalui Live Streaming Nimo pada 17 Februari 2021 salah satu pemain EVOS Legends dikabarkan positif Covid-19.
- Melalui siaran langsungnya, dia menyampaikan bahwa dia merasakan beberapa gejala yang menunjukan indikasi Covid-19.
- Belum ada keterangan resmi dari tim EVOS Legends soal hasil tes dari Ihsan Luminaire.
SKOR.id - Melalui Live Streaming Nimo pada 17 Februari 2021 salah satu pemain EVOS Legends dikabarkan positif Covid-19.
Pemain EVOS Legends tersebut adalah Ihsan Luminair.
Melalui siaran langsungnya, dia menyampaikan bahwa dia merasakan beberapa gejala yang menunjukan indikasi Covid-19.
Namun masih menjadi pertanyaan karena Ihsan belum menerima hasil dari tes yang dilakukannya.
Dia juga menyampaikan bahwa jika memang benar positif Covid, maka Ihsan tidak akan tampil di gelaran MPL ID Season 7.
Apabila Ihsan positif Covid maka posisinya akan digantikan oleh Rexxy sebagai support bagi tim EVOS Legends.
Ihsan juga menyampaikan tidak menutup kemungkinan dia akan tetap bermain jika Rexxy tidak bermain dengan baik.
Mengingat MPL Indonesia Season 7 akan dimulai 8 hari kedepan.
Hingga artikel ini ditulis belum ada keterangan resmi dari tim EVOS Legends soal hasil tes dari Ihsan Luminaire.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Bigetron Esports Perkenalkan Tim Baru untuk Divisi Game Valorant https://t.co/VJyMLi3kXB— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 18, 2021
Berita Mobile Legends lainnya:
EVOS Legends Ubah Susunan Tim Inti, 3 Pemain Jadi Korban
Resmi, EVOS Legends Umumkan Roster untuk MPL Indonesia Season 7
Xinnn Mengaku Ogah Pindah dari RRQ Hoshi ke EVOS Legends karena Khawatir ''Perang''