- Musim lalu Bayern Munchen pulang cepat di Liga Champions.
- Bayern Munchen tersingkir di perempat final.
- Sadio Mane yakin Bayern mampu bicara banyak di Liga Champions musim depan.
SKOR.id - Bintang anyar Bayern Munchen, Sadio Mane, yakin timnya mampu bicara banyak di Liga Champions musim depan.
Seperti diketahui, Bayern Munchen pulang cepat di Liga Champions 2021-2022 setelah disingkirkan Villarreal.
Bayern Munchen dipulangkan wakil Spanyol itu di perempat final setelah kalah agregat 1-2.
Menurut Sadio Mane, Bayern sudah memberikan yang terbaik, hanya mereka gagal mencapai puncak performa.
"Tentu saja saya menyaksikan pertandingannya. Bayern mencoba segalanya, tapi mereka tidak bisa menghasilkan performa terbaik," kata Mane.
"Saya tahu betul rasanya, itulah yang kami rasakan ketika Liverpool pada musim sebelumnya melawan Atletico Madrid," imbuhnya.
Pernyataan optimistis pun dilontarkan pemain asal Senegal itu terkait kiprah Bayern Munchen di Liga Champions musim depan.
"Tapi saya jamin musim depan akan berbeda. Sekarang saya di sini dan kami akan memberikan segalanya," ucap Mane.
"Kami harus yakin bahwa kami bisa melakukan segalanya. Dan ketika saya melihat kualitas tim ini, bagi saya itu adalah salah satu yang terbaik di Eropa," ia memungkasi.
Bayern Munchen akan meramaikan Liga Champions 2022-2023 setelah menjuarai Liga Jerman musim lalu.
Berita Liga Champions Lainnya:
Petinggi Manchester City Masih Kesal Real Madrid Juarai Liga Champions 2021-2022
Thibaut Courtois Abadikan Trofi Liga Champions Pertamanya dengan Tato Unik